TRIBUNNEWS.COM, JAYAPURA - Lanud Silas Papare kembali menerjunkan Tim Medis untuk melaksanakan Serbuan Vaksinasi Covid-19 di Bandara Sentani.
Senin siang tadi (5/7/2021), sebanyak 325 orang tervaksin oleh 10 orang vaksinator dari Lanud Silas Papare, dan 6 Vaksinator dari Dinkes Kabupaten Jayapura.
Komandan Lanud Silas Papare Marsma TNI Budhi Achmadi pada saat meninjau kegiatan tersebut menyampaikan bahwa kegiatan ini, merupakan bagian dari program nasional "Serbuan Vaksinasi Covid-19" yang telah dicanangkan Pemerintah.
Sebelum pelaksanakan serbuan vaksin di Bandara Sentani ini, kita juga telah melaksanakan di beberapa tempat antara lain Rumah Sakit Lanud Silas Papare, Masjid Al Aqsa, Venue Base Ball, Venue Menembak, dan setelah kegiatan ini kami akan melaksanakan di Gereja dan Rumah Ibadah lainnya di Kabupaten Jayapura.
"Kami dari Lanud Silas Papare proaktif melaksanakan serbuan vaksinasi, kami bersyukur sejak kegiatan ini dicanangkan, Lanud Silas Papare sudah memberikan pelayanan vaksinasi kepada lebih dari 1500 orang. Hal ini dapat terlaksana atas kerjasama Lanud SPR dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Jayapura yang telah menyiapkan vaksin, dan dukungan personel vaksinator, maupun personel pendukung untuk menyelenggarakan serbuan vaksin dari Lanud Silas Papare," urai Budhi Achmadi.
Budhi Achmadi menambahkan, untuk ketersediaan vaksin di Dinkes Kabupaten Jayapura sangat mencukupi, bahkan dihimbau kepada masyarakat supaya tidak perlu takut, dan yakin bahwa vaksin ini aman.
"Melihat antusiasme masyarakat dalam kegiatan serbuan vaksin di Bandara Sentani ini, saya yakin masyarakat sudah mulai tergugah dan memahami betapa pentingnya pelaksanaan vaksin bagi kesehatan," tutur Budhi Achmadi.
Besok pagi, Lanud Silas Papare akan memberikan vaksin kepada anak-anak usia 12-17 tahun, untuk tahap pertama ini akan dilaksanakan bagi keluarga besar Lanud Silas Papare, dan selanjutnya akan ditujukan bagi anak-anak di Kabupaten Jayapura yang berusia 12-17 tahun.
Hal senada disampaikan Bupati Jayapura, Mathius Awoitauw, lebih baik kita mencegah dengan melaksanakan vaksin dari pada pengobatan di rumah sakit.
Oleh karena itu, dihimbau kepada semua warga masyarakat di kabupaten Jayapura untuk segera melaksanakan vaksin.
"Di Kabupaten Jayapura ada beberapa venue PON XX, kegiatan vaksinasi merupakan salah satu sikap sebagai tuan rumah yang baik, ini salah satu upaya yang harus kita laksanakan." pungkas Bupati Jayapura.
GM Bandara Sentani Agus Budiharto menyampaikan bahwa sejak hari ini calon penumpang harus membuktikan sertifikat vaksin.
Gayung bersambut dari Lanud Lanud Silas Papare membantu melaksanakan pemberian vaksinasi kepada masyarakat luas termasuk para calon penumpang.