News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Emosi Minta Uang Jajan Rp 100 Ribu tapi Hanya Diberi Rp 50 Ribu, Pemuda Ini Bakar Rumah Orang tua

Editor: Endra Kurniawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelaku yang diduga membakar rumah orang tuanya di Kota Padang, Senin (5/7/2021).

TRIBUNNEWS.COM - Seorang pemuda berumur 25 tahun, MH harus rela berurusan dengan pihak kepolisian.

Ia dilaporkan lantaran nekat membakar rumah milik orang tua kandungnya.

MH melakukan perbuatan tersebut lantaran emosi.

Awalnya ia meminta uang jajan sebanyak Rp 100 ribu.

Namun orang tua MH hanya memberi setengahnya, yakni Rp 50 ribu.

Baca juga: Aksi Pegawai SPBU di Jakarta Gondol Rp 165 Juta, Bakar Tempat Kerja untuk Tutupi Kejahatannya

Kini pemuda asal Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) telah diamankan petugas.

Kapolsek Nanggalo, AKP Sosmedya mengatakan, MH diciduk polisi dari tim Opsnal Polsek Nanggalo pada Minggu (4/7/2021).

"Pelaku kita amankan sekitar pukul 17.30 WIB karena diduga membakar rumah orang tuanya sendiri," kata AKP Sosmedya, Senin (5/7/2021).

Ia mengatakan, pelaku diamankan di rumah orang tuanya di Jalan Berok Raya Kelurahan Kurao Pagang, Kecamatan Nanggalo, Kota Padang, Sumbar.

"Saat diamankan, pelaku tidak ada melakukan perlawanan, dan saat ini telah ditahan di Polsek Nanggalo," katanya.

AKP Sosmedya mengatakan, pelaku tega membakar rumah orang tuanya karena tidak diberikan uang sesuai keinginannya.

Baca juga: Rumahnya Dibakar Anak Sendiri, Warga di Rokan Hulu Merugi hingga Rp 350 Juta

"Awalnya ada kejadian kebakaran pada Sabtu (26/6/2021) yang lalu di Jalan Durian Ratuih, Kelurahan Kurao Pagang," katanya.

Akibat kebakaran tersebut, ada 4 petak rumah yang terbakar sekitar pukul 22.30 WIB.

"Melihat kondisi rumahnya habis terbakar, ada 2 petak rumah dikontrakkan, dan ada rumah intinya atau rumah orang tua dari pelaku," katanya.

Kata dia, sebelum kebakaran, pelaku meminta uang kepada orang tua laki-lakinya yang berinisial MT.

"Dia minta yang Rp 100 ribu, tapi hanya dikasih Rp 50 ribu. Pelaku merasa tidak senang dengan itu," katanya.

AKP Sosmedya menyebutkan, sebelumnya pelaku juga pernah melakukan percobaan untuk membakar rumah orang tuanya.

Baca juga: Laptop Terbakar, Api Merembet ke Kasur, Satu Penghuni Kost Tewas Dalam Kebakaran di Kramat Jati

Namun, dapat dengan cepat dipadamkan oleh orang tua dan tidak jadi membesar.

"Pelaku merupakan anak kandung dari korban. Terungkapnya setelah dilalukan lidik oleh anggota," kata AKP Sosmedya.

Hasil dari lidik yang dilakukan, pihaknya mendapati informasi kalau pelaku adalah dalang dari penyebab kebakaran yang terjadi.

Pihaknya juga mengamankan barang bukti berupa 1 set kompor gas beserta tabung dan kayu sisa terbakar.

"Terhadap pelaku dikenakan Pasal 187 ayat ke (1) dan ke (2) KHUPidana," katanya. (*)

Artikel ini telah tayang di TribunPadang.com dengan judul Ini Tampang Pemuda Padang yang Tega Bakar Rumah Orang Tuanya, Gara-gara Uang Rp 50 Ribu

(TribunPadang.com/Rezi Azwar)

Berita lainnya seputar Kota Padang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini