"Ada bekas tusukan di dadanya," katanya.
Menurutnya, bekas luka tusukan di tubuh korban lebih dari dua, terdapat juga luka melepuh di bagian tangan korban. Belum diketahui penyebab adanya luka melepuh tersebut.
"Lebih dari dua (luka tusukan). Saya nggak hitung tepatnya. Melepuh (juga) tangannya," ucapnya.
Rudi belum dapat memastikan apakah perempuan tersebut merupakan korban pemerkosaan atau bukan.
Diketahui, selain ditemukan dengan kondisi ditutupi selimut, kondisi korban pun sudah dikerubungi lalat. Korban pertama kali ditemukan meninggal dunia oleh petugas kebersihan.
"Belum tau itu kalau dugaan pemerkosaan itu," katanya.
Saat ini pihaknya tengah melakukan penyelidikan untuk mengungkap pelaku pembunuhan. Sejumlah saksi, kata dia, sudah memintai keterangan.
"Belum terungkap, masih lidik," katanya. (Nazmi Abdurrahman)
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Polisi Pastikan Mayat Perempuan yang Ditemukan di Sungai di Kota Bandung adalah Korban Pembunuhan