TRIBUNNEWS.COM- Seorang wanita di Bandung Barat tak bisa tidur selama 7 tahun.
Tangan dan kakinya terus bergerak tanpa henti.
Semua berawal saat wanita tersebut selalu merasa gelisah.
Seorang wanita bernama Cucu (45) terbaring lemah di atas tempat tidurnya.
Cucu merupakan warga Kampung Warung Jati, RT 05/RW 10, Desa Ciptagumati, Kecamatan Cikalongwetan, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
Cucu tak bisa tidur selama 7 tahun atau sejak tahun 2014.
Mengutip dari Tribun Jabar, selama 7 tahun tersebut Cucu sama sekali tak bisa merasakan nikmatnya tidur entah itu siang hari atau pun malam hari.
Awalnya selalu gelisah
Saat ditemui, Cucu bercerita, apa yang dialaminya berawal saat dirinya terus merasa gelisah.
Hal itu dirasakan Cucu saat hendak tidur pada 2014.
Akibatnya, Cucu hanya bisa tidur 2-3 jam setiap malamnya.
Baca juga: Kakek 79 Tahun di Bali Rudapaksa Cucunya, Aksi Dipergoki Ayah Korban, Ini Nasib Pelaku Sekarang
Baca juga: Kisah Wanita Asal Bandung Sudah 7 Tahun Tak Pernah Tidur dan Tak Bisa Tidur
Cucu bahkan rela jalan-jalan pada pukul 01.00 dini hari.
"Awalnya gak bisa tidur sejak tahun 2014, saking keselnya gak tidur-tidur, saya sekarang kadang jalan-jalan jam 1 malam karena mau tidur juga malah gelisah," ujar Cucu saat ditemui di kediamannya, Selasa (31/8/2021).