TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Virus corona varian Omicron kini telah menyebar ke berbagai wilayah di Indonesia. Tak terkecuali di Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel).
Hingga saat ini tercatat sebanyak enam orang di Sulawesi Selatan terkonfirmasi positif Covid-19 varian omicron.
Enam pasien tersebut masing-masing berinisial MNS dan AKA dari Kabupaten Soppeng; AC dari Luwu; AAW dari Kabupaten Barru; CP dari Sidoarjo; dan H dari Jakarta.
Pelaksana Tugas Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman mengatakan, saat ini Pemprov Sulsel melakukan penelusuran kontak erat (tracing) terhadap keenam warga yang terkonfirmasi omicron itu.
Mengingat, varian omicron ini penyebarannya lebih cepat.
Dia mengajak masyarakat untuk bekerjasama agar turut serta melakukan vaksinasi.
"Tadi kita sudah melepas tim Mobile Vaccinator dengan melibatkan 1.000 nakes akan dikirim secara bertahap ke daerah," kata Andi Sudirman, Selasa (8/2/2022).
Ia mengakui bahwa kasus Covid-19 kini mulai melonjak.
Pemprov bersama TNI-Polri serta para Forkopimda berupaya dalam mencegah dan menekan penyebaran virus corona.
"Bapak Presiden Joko Widodo menekankan, bahwa ada dua hal yang menjadi kunci dari penanganan omicron, yakni edukasi protokol kesehatan dan percepatan vaksinasi," ungkapnya.
Untuk diketahui, tertanggal 7 Februari 2022, terjadi penambahan kasus baru sebanyak 81 orang.
Kasus positif aktif sebanyak 714 atau 0,64 persen; angka kesembuhan 97,33 persen; angka kematian 2,03 persen.
Sehingga total kasus omicron di Sulsel sebanyak 7 orang.
Kirim 1.000 Nakes