TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Anak anggota DPRD Sumatera Utara dilaporkan ke polisi terkait kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
Pelaku diketahui bernama Saddam Akbar Harapan, anak dari politikus PAN, Yahdi Khoir Harahap.
Dilansir dari Tribun Medan, penganiayaan tersebut bermula ketika istri korban, Deasy memergoki suaminya selingkuh.
Kejadian itu terjadi di Kompleks Villa Palem Kencana, Jalan Palem, Kecamatan Sunggal Deli Serdang, pada Jumat (18/3/2022).
Saat itu, ia mencurigai suami berselingkuh karena pulang larut malam dan memakai pakaian baru.
Baca juga: Pria Pengangguran di Palmerah Lakukan Aksi Pemerasan Bermodus Tuding Korban Berselingkuh
"Kamis malam itu, saya dapat kan suami saya pulang dalam keadaan pakai jaket baru terus pulangnya tengah malam. Saya pertanyakan kepada suami, kenapa pulangnya malam kali," kata Deasy kepada tribun-medan.com, Rabu (30/3/2022).
Lalu, ia mengatakan mendengar pertanyaannya itu, suaminya pun langsung marah dan memilih tidak membahasnya.
"Dia (suaminya) ngerasa kalau itu bukan urusan saya menanyakan itu. Kami pun diam-diaman," sebutnya.
Deasy mengaku, saat itu perasaannya tidak enak dan mencoba mencari tahu lagi.
Ia pun memeriksa tas suaminya, dan mendapati dompet baru di dalamnya.
"Pas dini harinya, karena perasaan saya tidak enak, jadi saya cek tasnya ternyata banyak barang - barang baru, termasuk salah satunya ada dompet, yang tidak pernah saya beli," ucapnya.
Baca juga: VIRAL Wanita Izinkan Suaminya Berpoligami hingga Bantu Urus Pernikahan, Berawal dari Selingkuh
Rasa curiganya tidak sampai di situ, ketika suaminya tertidur, Deasy mencoba memeriksa handphone milik suaminya.
"Saya periksa handphonenya pas dia tidur. Setelah saya periksa ternyata ada bukti bahwa barang - barang itu pemberian dari selingkuhannya, saya periksa lagi handphonenya ada chat dari perempuan itu," ujarnya.
Lebih lanjut, wanita yang berprofesi sebagai dokter ini juga menemukan sejumlah bukti transfer kepada selingkuhan suaminya itu.