Laporan Wartawan Tribun Jateng Iwan Arifianto
TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Aminah (90) tewas tercebur sumur di belakang rumahnya, Rabu (30/3/2022).
Korban tinggal di Dukuh Kepoh, Nongkosawit, Gunungpati, Semarang Jawa Tengah.
Diduga mbah Aminah tercebur sumur kedalaman sekira 15 meter diduga karena terpeleset.
"Iya diduga mau buang air lalu terpeleset kecebur sumur," jelas Kapolsek Gunungpati Kompol Warijan kepada Tribunjateng.com.
Nenek berusia hampir satu abad itu ditemukan mengambang di dasar sungai yang digenangi air kedalaman lebih dari 1 meter.
Korban mengambang dalam posisi telentang dengan mulut menganga.
"Diamater mulut sumur sekira 1 meter lebih sekian sentimeter, tinggi dinding mulut sumur sekira 1 meteran," papar Warijan.
Baca juga: Perampok yang Bunuh Satpam di Semarang Dibekuk Sekitar 6 Jam Usai Dilaporkan
Ia mengungkapkan, sebelum tercebur korban sempat mandi dan sarapan bubur.
Korban sehari-hari dirawat oleh seorang pekerja yang bertugas mengurusi korban.
Selepas dimandikan dan sarapan, korban lalu tidur di kamarnya pukul 10.00 WIB.
Buruh rawat lalu beristirahat di teras rumah bersama menantu korban.
Selang satu jam kemudian, menantu korban masuk ke dalam rumah sekaligus hendak memeriksa kondisi korban di kamarnya.
Ternyata korban sudah tak di kamar.