TRIBUNNEWS.COM, LUMAJANG - Keluarga dokter di Lumajang jadi korban perampokan.
Komplotan perampok ini menggondol motor, sejumlah perhiasan emas, dan uang Rp 500 ribu milik korban.
Tak hanya merampok, komplotan ini juga menyekap dokter Endi (42), istri, dan tiga anaknya di rumah mereka, Desa Darungan, Kecamatan Yosowilangun, Lumajang, Senin (5/9/2022) dini hari.
Endi mengatakan saat itu dia terbangun karena mendengar suara glodakan dari pintu belakang rumah.
Ketika membuka pintu kamar, Edi kaget melihat dua pelaku memasuki rumahnya.
"Dua pelaku itu menggunakan penutup wajah dan mengancam saya dengan celurit," kata Endi kepada SURYAMALANG.COM.
Kemudian satu satu pelaku masuk ke kamar, dan mengancam istrinya.
Pelaku juga menyekap tiga anak Endi di dalam kamar.
"Karena takut, saya penuhi semua permintaan pelaku. Apalagi pelaku bilang ada dua temannya di luar rumah," imbuhnya.
Baca juga: Dokter dan Pemandi Jenazah Santri AM Diperiksa Polisi, Begini Penjelasan Kapolres Ponorogo
Komplotan perampok itu menyatroni rumah Endi sekitar satu jam.
Kapolsek Yosowilangun, AKP Hariyanto mengatakan pihaknya masih menelusuri identitas perampok.
"Warga harus meningkatkan kewaspadaan," kata Hariyanto.
Artikel ini telah tayang di SuryaMalang.com dengan judul Rampok Bersenjata Celurit Sekap Dokter dan Keluarganya, Gondol Motor dan emas,