Laporan Wartawan Tribun-Papua.com, Hendrik Rewapatara
TRIBUNNEWS.COM, JAYAPURA - Gempa tektonik berkekuatan magnitudo 5,6 mengguncang Jayapura, Senin (2/1/2023) pagi.
Balai Besar Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BBMKG) Wilayah V Jayapura mencatat gempa itu berlokasi di 2.58 Lintang Selatan (LS) – 140.67 Bujur Timur (BT) atau 13 kilometer timur laut Kota Jayapura.
Baca juga: Gempa Terkini 29 Desember 2022: Gempa M 3,7 Guncang Labuha Maluku Utara, Tidak Berpotensi Tsunami
Kedalaman gempa 10 kilometer dan dirasakan IV MMI Kota Jayapura.
Sejumlah warga Kota Jayapura panik, apalagi sejumlah barang dan perabot rumah tangga berjatuhan.
Melky salah satu warga di Kotaraja mengatakan, guncangan gempa membuat ia kaget sehingga lari keluar rumah.
"Guncangan keras sekali, ayo ade-ade bangun jangan tidur dulu, pasti ada susulan," teriak Melky.
Melky meneriaki sebagian penghuni rumah kos yang bersebelahan dengan rumahnya untuk mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan, seperti atap rumah roboh dan lainnya.
"Puji Tuhan, guncangan keras tapi semua bisa merespon dengan lari keluar dari kos hingga rumah," ujar Melky.
Gempa Magnitudo 4.1 di Maluku
Gempa juga terjadi di wilayah Provinsi Maluku, Senin (2/1/2023) pukul 08:10:09 WIT.
Menurut informasi yang dirilis BMKG, gempa terkini di wilayah Maluku bermagnitudo 4.1.
Baca juga: Dalam Waktu 6 Jam, Tujuh Gempa Bumi Terjadi di Wilayah Indonesia mulai Aceh hingga Donggala
Letak koordinat di 6.18 LS-130.56 BT.
Pusat gempa berada 168 km barat laut Larat, Kepulauan Tanimbar, Maluku.
Tepatnya sekira 198 km selatan wilayah Banda, Maluku Tengah, Maluku.
Gempa di kedalaman 167 km.
"Info Gempa Mag:4.1 SR, 02-Jan-23 08:10:09 WIT, Lok:6.18 LS-130.56 BT (168 km Baratlaut Larat-KEP.TANIMBAR, 198 km Selatan Banda-MALTENG), Kedlmn:167 km ::BMKG-PGR IX," tulis BMKG di Twitter resminya, @infoBMKGMaluku
Sebagian artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul BREAKING NEWS: Gempa Berkekuatan 5,6 SR Guncang Jayapura Papua