News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Waspada Banjir Susulan Wali Kota Makassar Danny Imbau Masyarakat untuk Tetap Waspada

Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Whiesa Daniswara
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pengendara menghidupkan mesin motor yang mogok akibat banjir Makassar, Senin (14/2/2023). - Inilah kabar terbaru soal banjir yang melanda Makassar, Sulawesi Selatan sejak Senin (13/2/2023).

TRIBUNNEWS.COM - Inilah kabar terbaru soal banjir yang melanda Makassar, Sulawesi Selatan sejak Senin (13/2/2023).

Terbaru, banjir sudah mulai surut hari ini, Selasa (14/2/2023).

Meski sudah surut, Wali Kota Makassar Danny Pomanto tetap keluarkan peringatan waspada.

Peringatan tersebut dikeluarkan agar masyarakat tetap waspada banjir susulan.

Warga juga diimbau untuk tetap berjaga-jaga.

Mengutip TribunMakassar.com, cuaca ekstrem diprakirakan akan kembali melanda Makassar Rabu (15/2/2023) dini hari.

Baca juga: Banjir di Makassar Mulai Surut, Saluran Drainase Dibersihkan Antisipasi Dampak Hujan Deras

Ia juga menyebutkan, cuaca ekstrem tersebut sama seperti yang terjadi pada Senin dini hari, yang menyebabkan banjir di 12 kecamatan.

"Tetap waspada, untuk siang hari relatif aman, akan tetapi mulai malam hari persis kejadian saat awal kita banjir, mulai jam 2 malam akan hujan sampai jam 9 atau 10 pagi," ucap Danny Pomanto, Selasa (14/2/2023).

Selain itu, masyarakat juga diimbau untuk tetap menjaga lingkungan.

"Kita sama-sama jaga kota dan sekali lagi kontribusi yang paling jelas kami harapkan jangan buang sampah di lingkungan kita, karena kemarin sumbatan-sumbatan yang paling pasti di drainase adalah sampah, dari mana? Dari kita semua," tegasnya.

Diketahui, hari ini air yang menggenang di sejumlah lokasi telah surut.

"Banjir di Makassar hari ini surut, kembali normal setelah 10 jam melewati banjir," ucap Danny Pomanto seperti yang diberitakan TribunMakassar.com.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah Sulawesi Selatan (BPBD Sulsel) evakuasi warga terdampak banjir Makassar, Senin (13/2/2023). Gubernur Sulsel Andi Surdiman Sulaiman intstruksikan BPBD Gerak cepat evakuasi warga terdampak banjir. (BPBD Sulsel)

Baca juga: Banjir Melanda Sumbawa Barat, 2.961 Rumah Terendam di Sembilan Desa

Pihaknya juga melakukan pengecekan di saluran drainase yang ada di Jl Sulawesi.

"Sejak kemarin dan sampai tadi malam petugas menjaga mainhole ini dari sampah dan alhamdulilah banjir berlangsung 10 jam, tidak sampai 24 jam," ungkap Danny.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini