News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Cegah Banjir Bandang, United Tractors dan Perum Perhutani Tanam 140.000 Pohon di Gunung Arjuno

Penulis: Lita Febriani
Editor: Seno Tri Sulistiyono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Direktur United Tractors Edhie Sarwono dan Direktur Perencanaan dan Pengembangan Perum Perhutani Endung Trihartaka, saat melakukan penanaman pohon di lereng Gunung Arjuno, Batu, Malang, Kamis (2/3/2023).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani

TRIBUNNEWS.COM, MALANG - PT United Tractors Tbk (UT) bersama Perum Perhutani melakukan penanaman 140.000 bibit pohon di area seluas 567 Ha di lereng Gunung Arjuno, Batu, Malang, Kamis (2/3/2023).

Direktur UT Edhie Sarwono, mengatakan upaya revegetasi yang dilakukan oleh UT adalah inisiatif keberlanjutan perusahaan dalam bidang lingkungan melalui program UTREES (United Tractors for Nature and Environment Sustainability).

Program ini adalah komitmen nyata UT dalam memberikan dampak baik bagi lingkungan sesuai aspek bisnis berkelanjutan dan prinsip ESG (Environmental, Social and Governance).

Baca juga: Dilanda Banjir Bandang, Wisata Pemandian Air Panas Guci Jawa Tengah Ditutup Hingga Cuaca Membaik

"UT sangat memahami pentingnya peranan hutan sebagai upaya dalam memitigasi dampak bencana alam yang lebih besar. Contohnya, revegetasi yang UT sudah lakukan di hutan lereng Gunung Arjuno adalah upaya untuk mencegah terjadinya banjir bandang dan longsor, seperti yang terjadi di Kota Batu, Malang pada 2021 lalu," tutur Edhie Sarwono usai melakukan penanaman pohon di Gunung Arjuno, Kamis (2/3/2023).

Direktur Perencanaan dan Pengembangan Perum Perhutani Endung Trihartaka, menyampaikan dalam mengelola hutan Perhutani mengacu pada tiga aspek utama, yaitu lingkungan, sosial dan ekonomi.

Progam revegetasi hutan dan pengembangan masyarakat yang dilakukan oleh UT merupakan contoh baik dalam tanggung jawab sosial dan lingkungan sebuah perusahaan bagi negara dan masyarakat.

"Kami harap kerja sama dengan UT menjadi salah satu bukti bahwa mengelola hutan ini tidak bisa sendiri. Kami selalu bekerja sama dengan para stakeholder dan hari ini kami bekerja sama dengan United Tractors dan sudah melaksanakan penanaman di lapangan. Kami harapkan kerja sama ini bisa panjang. Agar nantinya kegiatan ini tentu dapat memberikan manfaat bagi lingkungan dan masyarakat yang lebih luas lagi," ungkap Endung.

Agar semakin masif dalam upaya membuat lingkungan lebih hijau, UT menandatangani perjanjian kerja sama atau Memorandum of Understanding (MoU) baru dengan Perum Perhutani.

UT menargetkan revegetasi hutan akan berlangsung di area bekas penggunaan kawasan hutan seluas 10.000 Ha.

Program revegetasi merupakan upaya untuk memperbaiki dan memulihkan vegetasi dengan penanaman dan pemeliharaan pada kawasan hutan yang sebelumnya beralih fungsi.

Revegetasi ini termasuk dalam kerja sama pertama yang dijalin oleh UT dan Perum Perhutani sejak tahun 2022.

"Tujuan utama kerja sama ini adalah rehabilitasi lahan kritis agar tidak berbahaya. Kedua, bagaimana masyarakat ini berdampingan dengan hutan yang dikelola oleh Perhutani agar bisa sama-sama produktif," imbuh Edhie.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini