TRIBUNNEWS.COM - Seorang anggota Brimob Polda Sulawesi Utara bernama Bripda Garry Momomuat ditemukan meninggal dunia tak wajar di sebuah mess, Senin (6/3/2023).
Ia ditemukan di mess di kelurahan Tounsaru, Kecamatan Tondano Selatan, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara sekira pukul 14.00 Wita.
Hal tersebut dikonfirmasi Kabid Humas Polda Sulut, Kombes Julest Abraham Abast.
"Memang benar Kemarin siang tanggal 6 Maret 2023 sekitar jam 14.00 Wita telah ditemukan sesosok mayat seorang laki-laki yang diduga anggota Brimob atas nama Garry Momomuat ," jelasnya Selasa (7/3/2023).
Mengutip TribunManado.com, jenazah Garry langsung ditangani oleh Polres Minahasa dan dibawa ke RS Bhayagkara.
"Jadi jenazahnya sudah di bawah ke Rumah Sakit Bhayangkara, dan kini sudah dibawa ke rumah duka," jelasnya.
Baca juga: Anggota Brimob Polda Sulut Diduga Akhiri Hidup Karena Kekasih Meninggal, Krimonolog Soroti Ini
Kematian Garry diduga dipicu dari patah hati karena kekasihnya meninggal akhir Februari 2023 lalu.
Garry diduga mengakhiri hidupnya dengan menembakkan senjata api laras panjang ke tubuhnya dari jarak dekat.
Saat ditemukan, senpi tersebut berada di dekat jasadnya.
Abast juga menyebutkan, motifnya saat ini masih didalami.
"Untuk motif sampai saat ini masih dalam penyelidikan lebih lanjut," jelasnya seperti yang diwartakan TribunManado.co.id.
Ia juga menambahkan, bagian dada korban ditemukan luka terbuka.
"Hasil sementara VER (visum luar) terhadap jenazah GM ditemukan luka terbuka berbentuk bulat pada bagian dada yang bersangkutan,"ujarnya.
Kriminolog Dr Rodrigo Elias pun angkat bicara soal kematian tak wajar Garry tersebut.
Baca juga: Anggota Brimob di Manado Diduga Bunuh Diri Karena Depresi Ditinggal Kekasihnya