News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kisah Emak-emak di Pasuruan Kepergok Curi Kue Lebaran, Pemilik Toko Geram, Nggak Usah Akting!

Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Seorang emak-emak mendadak viral karena kedapatan mencuri paket kue Lebaran di sebuah toko grosir kue di Pasuruan, lalu menangis histeris di toko grosir kue di Desa Mendalan, Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.

TRIBUNNEWS.COM, PASURUAN -  Seorang emak-emak warga Pasuruan, Jawa Timur, mendadak viral karena kedapatan mencuri paket kue Lebaran di sebuah toko grosir kue di Pasuruan, lalu menangis histeris.

Peristiwa pencurian ini dilakukan di toko grosir kue di Desa Mendalan, Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.

Pemilik toko dibuat geram oleh aksi pencurian ini karena sudah berulang kali dilakukan pelaku.

Karenanya, saat apes kepergok karena perbuatan tercelanya, sang pemilk toko menyatakan tidak percaya dengan aksi drama menangis histeris yang dlakukan pelaku.

Sang pemilik toko menuding tangisan emak-emak pencuri tersebut hanya akting semata lantaran aksi pencurian kue sudah berkali-kali dia lakukan di tokonya.

Kesabaran pemilik toko bak habis, hingga memergoki pencuri tersebut dan pelaku malah nangis histeris.

Mengutip dari Kompas.com, Kamis (4/5/2023), tangisan histeris emak-emak pencuri kue tersebut terekam lewat sebuah video yang kemudian viral.

Video tersebut memperlihatkan dua perempuan paruh baya tertangkap basah mencuri kue Lebaran.

Tampak dalam video itu, salah satu terduga pencuri itu menangis histeris dan meminta maaf kepada seseorang yang berupaya menggeledah pakaiannya.

Baca juga: Kronologi Pencurian Uang di Rumah Catherine Wilson, Uang Tunai Raib Diambil Orang Terdekat 

"Uwes sampean ojok akting, pean wes bolak-balik ndek kene, sampean pas onok ndek kono ketok aku (Sudah, anda jangan akting, anda sudah bolak-balik (mencuri) di sini, saya melihat anda (mencuri) pas ada di sana)," demikian kata wanita perekam video tersebut.

Kasatreskrim Polres Pasuruan AKP Farouk Ashadi Haiti membenarkan peristiwa pencurian yang dilakukan dua orang perempuan tersebut.

Ia mengatakan aksi pencurian itu terjadi pada Senin (1/5/2023) sekitar pukul 10.00 WIB.

Baca juga: Pencuri Sapi yang Meresahkan Warga Deli Serdang Tewas Dipukuli Massa

Farouk menyebut salah satu terduga pelaku berinisial S merupakan warga asal Kecamatan Wonokromo, Kota Surabaya yang tinggal di rumah kontrakan di Desa Gejugjati, Kecamatan Lekok, Kabupatan Pasuruan.

Sedangkan terduga pelaku lain berinisial M, warga Dusun Pendopo Barat, Desa Branang Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan.

"Keduanya kedapatan melakukan pencurian satu paket kue Lebaran di toko milik pelapor," ujar Farouk saat dikonfirmasi Rabu (3/5/2023).

Salah satu paket kue Lebaran itu yakni berupa kemasan kotak yang di dalamnya berisi kue butter cookies sebanyak 4 toples.

Lalu disembunyikan dibalik rok panjang yang mereka gunakan.

"Modusnya, untuk mengelabui pemilik toko, kue Lebaran itu disembunyikan atau dijepit di antara kedua pangkal paha," ungkapnya.

Mereka ditemukan mencuri lantaran pemilik toko grosir mencurigai gerak-gerik dua ibu-ibu terduga pelaku tersebut.

"Lantas pemilik toko ini mencoba mengawasi gerak-gerik pelaku saat berada di dalam tokonya. Alhasil, ia pun melihat salah satu pelaku tengah mengambil kue Lebaran dari rak toko," ujarnya.

Setelah menangkap para pelaku dengan dibantu salah satu pegawainya, pemilik toko kemudian melaporkan kejadian itu ke Mapolres Pasuruan.

"Aksi pencurian ini merugikan pemilik toko sebesar Rp 150.000," ungkapnya.

Keduanya kini telah diamankan di Mapolres Pasuruan dan tengah menjalani pemeriksaan mendalam.

Mereka terancam pasal 364 KUHP tentang Pencurian Ringan. "Sementara pelaku mengaku baru sekali mencuri," pungkasnya.

Sumber: Tribun Jatim

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini