News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Duka Remaja di Batam, Kerap Disiksa Ibu Tiri Hingga Sekujur Tubuh Mengalami Luka

Editor: Muhammad Zulfikar
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi penyiksaan. SW mendapatkan tindakan kekerasan dari TE (49) ibu tirinya warga Laguna Regency, Kelurahan Tanjung Riau, Kecamatan Sekupang Kota Batam saat baru selesai memasak.

TRIBUNNEWS.COM, BATAM - SW (16), kerap mendapatkan penyiksaan dari ibu tirinya.

Bahkan, penyiksaan tersebut mengakibatkan luka di sekujur tubuhnya.

Yang terbaru, SW mendapatkan tindakan kekerasan dari TE (49) ibu tirinya warga Laguna Regency, Kelurahan Tanjung Riau, Kecamatan Sekupang Kota Batam saat baru selesai memasak.

Baca juga: 6 Lembaga Negara Dorong Lahirnya Mekanisme Pencegahan Penyiksaan di Indonesia

Di waktu bersamaan TE datang menghampirinya, dan langsung marah-marah.

"Saya diomelin karena lupa memanaskan makanan. Dia (Ibu Tiri) langsung pukul kepala dan wajah saya menggunakan sendok, hingga luka robek," jelas SW.

Waktu itu, SW tak hanya pasrah saja, dan tidak melakukan perlawanan apapun karena takut kepada ibunya itu.

Kendati demikian, seorang warga mengetahui kejadian tentang dugaan adanya perbuatan kekerasan terhadap remaja perempuan yang merupakan anak di bawah umur.

Baca juga: Sidang Lanjutan Penyiksaan ART Pemalang, Jaksa Bacakan Tuntutan Terdakwa Hari Ini

Saksi mata Said Zardi mengatakan, setelah mendengar adanya teriakan dari SW, langsung mendatangi rumah TE.

"Saya sempat mendatangi rumah mereka sembari memberikan teguran. Saya juga bilang akan melaporkan kejadian tersebut ke polisi," sebut Said, Rabu (26/7/2023).

Menurutnya, kejadian seperti ini bukan merupakan kali pertama, SW kerap kali mendapatkan aksi serupa beberapa waktu belakangan ini.

Sementara itu, TE saat diamankan polisi mengakui telah melakukan penganiayaan terhadap korban.

"Saya tersulut emosi dikarenakan korban sering membuang makanan. Saya memukul korban menggunakan hanger baju, Sutil pemasak nasi dan panci," ngakunya.

Atas kejadian tersebut korban mengalami luka robek di pipi kanan maupun sekujur tubuh bekas penganiayaan.

Korban dibantu warga setempat kemudian melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Sekupang untuk guna proses lebih lanjut.

Polisi pun langsung melakukan penjemputan setelah mendapatkan informasi keberadaan pelaku di perumahan Yose Kecamatan Batuaji.

"Saat ini pelaku dan barang bukti sudah kami amankan di kantor. Kami akan tindaklanjuti Kasus ini sebagaimana mestinya," sebut Kapolsek Sekupang Kompol Z.A Tamba melalui Kanit Reskrim Polsek Sekupang Iptu Andi Pakpahan.

"Saat ini pelaku dan barang bukti sudah kami amankan di kantor. Kami akan tindaklanjuti Kasus ini sebagaimana mestinya," sebut Kapolsek Sekupang Kompol Z.A Tamba melalui Kanit Reskrim Polsek Sekupang Iptu Andi Pakpahan.

Baca juga: Komnas Perempuan Sebut Rumoh Geudong Bukti Terjadinya Penyiksaan dan Pelanggaran HAM Berat

Ditambahkannya, pihaknya telah dilaksanakan visum atas korban.

Melakukan pemeriksaan terhadap ayah kandung korban yang bekerja sebagai buruh di galangan Tanjung uncang hingga akan melakukan pemeriksaan psikologis terhadap korban di Selter KPAI Kota Batam.

Kendati demikian, seorang warga mengetahui kejadian tentang dugaan adanya perbuatan kekerasan terhadap remaja perempuan yang merupakan anak di bawah umur.

Artikel ini telah tayang di TribunBatam.id dengan judul SEORANG Remaja di Batam Kerap Disiksa Ibu Tiri, Alami Luka di Sekujur Tubuh

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini