News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Fakta Dugaan Teror di Rumah Caleg PDIP Kendari: Tak Ada Suara Tembakan, Lokasi Sempat Disapu 

Editor: Theresia Felisiani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Seorang bakal caleg DPR RI Sulawesi Tenggara (Sultra), Muhammad Fajar Hasan menyebut tidak pernah menerima ancaman sebelum kejadian kaca rumahnya bolong diduga ditembak, Jumat (6/10/2023). Sejumlah fakta terungkap dari hasil olah TKP di rumah milik Caleg PDIP Kendari, Fajar Hasan atau FH yang diduga diteror pada Jumat (6/10/2023). 

Berdasarkan data yang diterima Tribunnewssultra di lokasi kejadian ditemukan kelereng di sekitar lokasi dan besi kembang api di belakang jendela tersebut. 

 

Warga Tidak Dengar Bunyi Tembakan

Sementara itu warga di lokasi kejadian tidak mendengar adanya bunyi letusan di sekitar lokasi kejadian.

Bahkan anak dari Fajar Hasan yang tidur di dalam kamar tidak mendengar bunyi yang mencurigakan.

Ia hanya mengetahui kalau jendela kamarnya pecah saat ia membuka jendela tersebut. 

Tidak Ditemukan Proyektil Hingga Sisa Mesiu di Jendela Kamar

Sementara itu saat melakukan olah TKP Kepolisian Resor Kota Kendari tidak menemukan adanya selongsong peluru di dalam kamar.

Kemudian tidak ditemukan adanya bekas mesiu yang tersisa di lobang jendela tersebut.

Termasuk tidak ditemukan  tanda-tanda telapak kaki di luar jendela kamar anak Fajar Hasan.

"Berdebu di belakang kaca kalau ada yang coba pukul dari luar pasti ada tanda tanda telapak kaki," ujar anggota kepolisian di lokasi kejadian. 

Kepolisian Resor Kota atau Polresta Kendari mulai melakukan penyelidikan kasus dugaan penembakan di rumah politisi PDIP Sulawesi Tenggara (Sultra), Muhammad Fajar Hasan. Sebelumnya diberitakan, rumah bakal calon legislatif (caleg) DPR RI dari PDIP, Muhammad Fajar Hasan di Kota Kendari diduga terkena tembakan, Jumat (6/10/2023). (Ho)

 

Lubang Kaca Tembus

Tribunnewssultra pun sempat melihat lubang kaca yang ada dalam jendela tersebut.

Lobang kaca tersebut terlihat lurus. 

"Kalau ada yang tembak pasti akan terbentur pohon yang ada dihalaman, tidak langsung ke kaca," ujar sumber TribunnewsSultra.

Selain itu, kata seorang posisi kaca tembus ke dalam.

"Kita asumsikan kalau ada benda yang masuk pasti jatuhnya kedalam kamar, karna tembus itu lobang, kemudian sepengalaman saya kalau memang dari peluru pasti ada sisa mesiu dan bekas hangus yang melengket dalam lubang,"  ujarnya

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini