F. HARTA LAINNYA Rp. ---- Sub Total Rp. 1.327.000.000
III. HUTANG Rp. ----
IV. TOTAL HARTA KEKAYAAN (II-III) Rp. 1.327.000.000
Baca juga: Profil Iti Octavia Jayabaya, Bupati Lebak yang Viral, Bantah Larang Perayaan Natal di Maja
Harta Kekayaan Iti Octavia
Diketahui Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya dan Wakil Bupati Lebak Ade Sumardi melepas masa jabatan sebagai bupati-wakil bupati Lebak.
Mereka resmi tidak menjabat sebagai kepala daerah di Lebak per Jumat 3 November 2023.
Iti dan Ade mundur setelah menjabat selama dua periode karena maju dalam Pileg DPR RI dan DPRD Banten.
Iti Octavia Jayabaya merupakan Ketua DPD Partai Demokrat Banten.
Dalam LHKPN-nya yang paling terakhir pada 24 Februari 2020, Iti Octavia Jayabaya memiliki harta kekayaan sebesar Rp 23.939.166.015.
Aset berupa tanah dan bangunan menyumbang sebagian besar harta kekayaan milik Iti Octavia Jayabaya.
Iti Octavia Jayabaya memiliki 23 bidang tanah dan bangunan yang berada di Bogor, Lebak, dan Jakarta Utara.
Aset lain yang dimiliki Iti Octavia Jayabaya adalah tujuh unit kendaraan senilai Rp 2.845.000.000.
Kader Demokrat itu masih memiliki harta bergerak lainnya sebesar Rp 196.500.000 serta kas dan setara kas Rp 1.747.851.015.
Iti Octavia Jayabaya juha memiliki utang sebesar Rp 350 juta sehingga mengurangi nilai asetnya.
Selengkapnya, berikut daftar harta Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya sebagaimana dikutip Tribunnews.com dari elhkpn.kpk.go.id:
Baca juga: Profil Ade Sumardi, Wakil Bupati Lebak Mundur dari Jabatannya karena Maju Caleg DPRD Banten