Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Eki Yulianto
TRIBUNNEWS.COM, CIREBON - Dua pekerja tewas saat pabrik kerupuk tempatnya bekerja kebakaran, Jumat (15/12/2023) sekitar pukul 01.00 WIB.
Pabrik kerupuk home industri itu berada di Desa Lungbenda, Kecamatan Palimanan, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.
Baca juga: Kebakaran Rumah di Surabaya, Petugas Damkar Temukan Uang Tunai Rp1,5 Miliar
Kepala Desa Lungbenda, Muhammad mengungkapkan, kejadian tersebut pertama kali dilaporkan warga sekitar pukul 01.00 WIB.
Warga berusaha memadamkan api seadanya, tetapi upaya tersebut sia-sia.
Hal itu membuat seluruh warga memaksa memanggil bantuan dari petugas Pemadam Kebakaran setempat.
Pasukan pemadam kebakaran pun berupaya keras memadamkan kobaran api.
"Saat kejadian, ada 5 orang di dalam pabrik rumahan itu," kata dia.
Baca juga: Tetangga Duga Pemicu Kebakaran yang Menewaskan 2 Lansia di Surabaya Bukan Korsleting Listrik
"Dua di antaranya tidak bisa diselamatkan karena tertidur, keduanya dari Ciamis," ujar Muhammad.
Meski kepolisian masih melakukan penyelidikan, dugaan sementara menunjukkan bahwa api berasal dari tungku pembakaran di bagian belakang pabrik.
"Dugaan api kami belum berani menyimpulkan karena kami masih menunggu dari pihak kepolisian, hanya saja informasi dari warga katanya dari tungku pembakaran yang ada di bagian belakang pabrik," ucapnya.
Pabrik produksi kerupuk yang hangus terbakar kini telah ditetapkan sebagai tempat kejadian perkara.
Di depan pabrik kini telah diberi garis polisi oleh pihak berwenang.
Warga yang penasaran dengan peristiwa itu banyak berdatangan mengabadikan momen tragis tersebut.
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Pabrik Kerupuk Terbakar Hebat di Lungbenda, Cirebon, Dua Orang Meninggal Dunia