News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1 2018

Klasemen Sementara Liga 1 Indonesia Setelah Sriwijaya Kalah dari Persela Lamongan

Penulis: Sri Juliati
Editor: Fathul Amanah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Berikut klasemen sementara Liga 1 Indonesia setelah Persela Lamongan mengalahkan Sriwijaya FC dengan tiga gol tanpa balas.

Berikut klasemen sementara Liga 1 Indonesia setelah Persela Lamongan mengalahkan Sriwijaya FC dengan tiga gol tanpa balas.

TRIBUNNEWS.COM - Persela Lamongan berhasil mengandaskan perjuangan Sriwijaya FC pada laga pembuka pekan ke-29 Liga 1 2018, Jumat (2/11/2018).

Laskar Joko Tingkir mengalahkan Laskar Wong Kito dengan tiga gol tanpa balas dalam laga yang digelar di Stadion Surajaya, Lamongan, Jawa Timur.

Tiga gol tersebut disumbang oleh Dendi Sulistyawan pada menit ke-30 dan 77 serta Guntur Triaji pada menit 36.

Dengan demikian, Persela berhak meraih tiga poin dalam pertandingan pembuka Liga 1 ini.

Baca: Hasil Akhir Persela vs Sriwijaya FC - Persela Tundukkan Sriwijaya 3 Gol Tanpa Balas

Atas kemenangan tersebut, Persela menyodok ke urutan ke-10 dalam klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi poin 38.

Sementara itu, posisi Sriwijaya FC kian terjepit dan berada di nomor 15 klasemen sementara Liga 1.

Dengan raihan 33 poin, Laskar Wong Kito hanya berjarak satu poin dengan tim yang ada di zona merah, PS Tira (32 poin).

Sementara di persaingan papan atas, PSM Makassar kokoh berada di puncak klasemen sementara Liga 1.

Berturut-turut di belakang PSM, ada Persija Jakarta dan Persib Bandung.

Berikut tabel klasemen sementara Liga 1:

Klasemen sementara Liga 1 Indonesia 2018

Jalannya pertandingan Persela vs Sriwijaya FC

Pada babak pertama, Persela Lamongan langsung mengambil inisiatif serangan ke jantung pertahanan Sriwijaya FC.

Namun usaha tersebut baru berhasil menjelang menit akhir pertama.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini