Puisi Terbaru Fadli Zon Tentang Orang Kaget: Rapat Kabinet Bisa Macet Hingga Mantra Mobil Esemka
TRIBUNNEWS.COM - Belum rampung soal polemik puisi 'Doa Yang Ditukar' kini Fadli Zon membuat puisi baru.
Puisi barunya tersebut, Fadli Zon memberi judul dengan 'Sajak Orang Kaget'.
Puisi tersebut Fadli Zon tulis melalui akun resmi twitter pribadinya.
Diunggah pada Rabu (13/2/2019) hingga Kamis (14/2/2019) puisi tersebut sudah di retweet sebanyak 1144 kali.
Yang menarik ketika sebelumnya Fadli Zon membuat puisi 'Doa Yang Ditukar' dengan kalimat Direvisi Sang Bandar.
Kini dalam Puisi terbarunya tersebut, Fadli Zon menyematkan kalimat soal mobil Esemka.
Tak hanya itu saja Fadli Zon juga menuliskan tentang guru Honorer, Harga Pesawat hingga soal harga jagung yang tidak terlalu tinggi.
Setelah seblumnya berisi 4 paragraf dalam puisi terbarunya kini Fadli Zon menuliskan lebih panjang dengan 5 Paragraf.
Berikut ini isi dari puisi terbaru Fadli Zon yang berjudul 'Sajak Orang Kaget'.
orang kaget mudah nyerempet
rapat kabinet bisa macet
macet pikiran menggerus logika
macet kebijakan ditebus rekayasa