News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

5 Cara Jitu Mengatasi Toxic Person yang Tidak Sadar Dirinya Racun Bagi Orang Lain

Penulis: Natalia Bulan Retno Palupi
Editor: Daryono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

5 Cara Jitu Mengatasi Toxic Person yang Tidak Sadar Dirinya Racun Bagi Orang Lain

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini adalah 5 cara jitu untuk mengatasi toxic person di dalam kehidupan kita.

Kita semua pernah mengalami memiliki teman yang ternyata adalah sosok 'toxic person' dan tidak dapat dihindari.

Entah itu orang tua, mertua, saudara kandung, pasangan, teman, rekan kerja, bisa saja mereka memiliki sifat yang sungguh beracun bagi orang lain namun mereka tidak menyadarinya.

Jadi bagaimana seharusnya kita berurusan dan mengatasi toxic person ini dengan bijak dan tidak menimbulkan banyak drama?

Baca: Tips Kamar Tetap Sejuk Meski Tanpa AC

Baca: Sering Merasa Lapar? Ini 5 Tips Makan Agar Tak Gampang Lapar

Berikut Tribunnews.com kutip tips-tips jitu dari Scary Mommy pada Minggu (14/4/2019).

Simak selengkapnya di sini!

1. Tetapkan batas

Toxic person tidak akan berkutik dengan adanya batasan-batasan yang diberikan seseorang untuknya.

Mereka memiliki kecenderungan untuk ingin mengendalikan orang lain serta situasi.

Mencoba menetapkan batas atau menyadarkan bahwa batas tidak akan membawa mereka ke manapun, mereka nantinya akan melihatnya sebagai tantangan pribadi.

Tetapi kamu dapat menetapkan batasan pada hal-hal yang kamu kontrol.

Jangan menginvestasikan terlalu banyak waktu atau upaya untuk toxic person ini.

Buat interaksi tetap singkat dan topiknya ringan.

Ingatlah bahwa toxic person akan mendengarkan apapun yang kamu katakan, bahwa mereka dapat berputar untuk membuat diri mereka terlihat lebih baik lagi.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini