News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilpres 2019

Absen di Syukuran Kemenangan Prabowo, Sandiaga Unggah Foto Cek Kesehatan, Cek Darah Sabtu Besok

Penulis: Daryono
Editor: Pravitri Retno W
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Calon Wakil Presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno saat menunjukan jari yang sudah tercelup tinta usai pencoblosan tiba di TPS 002 Selong, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (17/4/2019). Sandiaga ke TPS bersama keluarga besarnya. (Tribunnews/Jeprima)

TRIBUNNEWS.COM - Keberadaan calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut 02, Sandiaga Uno akhir-akhir ini menjadi sorotan.

Pasalnya, Sandiaga beberapa kali tidak terlihat menemani Calon Presiden 02, Prabowo saat memberikan pernyataan klaim memenangi Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.

Sandiaga hanya sekali terlihat mendampingi Prabowo pada konferensi pers, Kamis (18/4/2019) sore. 

Dikutip dari Kompas.com, Sandiaga muncul bersama Prabowo Subianto untuk menyatakan deklarasi kemenangan Pilpres 2019.

Hanya saja, Sandiaga memilih diam saat penyampaian deklarasi kemenangan tersebut.

Baca: Wirang Birawa Ramal Jokowi di Pilpres 2019, Peluang Sandiaga di Pilpres 2024: Pendamping Harus Tepat

Dia bahkan langsung masuk menuju ke dalam rumah saat deklarasi selesai dibacakan Prabowo dan tak menyapa para pendukungnya.

Pakar bahasa tubuh ungkap arti ekspresi Sandiaga Uno (Kompas TV)

Berbeda dengan Prabowo yang tampak bersemangat dan percaya diri saat deklarasi.

Ketua Umum Partai Gerindra ini juga masih sempat menyapa para pendukungnya dan tak lupa menebar senyum setelah selesai deklarasi.

Pada Jumat (19/4/2019) ini, dalam acara Syukuran Kemenangan yang dihadiri Prabowo, Sandiaga kembali absen.

Ia tak terlihat mendampingi Prabowo.

Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto didampingi Amien Rais menyampaikan pidato politiknya di hadapan para pendukungnya dalam acara Syukuran Kemenangan Indonesia di Kartanegara, Jakarta Selatan, Jumat (19/4/2019). Pada pidatonya Prabowo meminta kepada para pendukungnya untuk ikut menjaga formulir C1 di setiap kecamatan. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Absennya Sandiaga mendampingi Prabowo kemudian menimbulkan spekulasi bahwa Sandiaga terlibat keributan dengan Prabowo usai hasil hitung cepat menyatakan Jokowi-Maruf memenangi Pilpres.

Dalam isu yang berkembang, disebut Sandiaga tak setuju dengan lagkah Prabowo menyatakan kemenangan.

Prabowo bahkan disebut mengusir Sandiaga.

Baca: Sandiaga Tak Hadiri Acara Syukur Kemenangan Indonesia, Jubir BPN: Lagi sakit beliau

Kabar itu pun ditepis oleh Badan Pemenangan nasional (BPN) Prabowo-Sandi. 

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini