Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferro Maulana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Program acara 'Bukan Empat Mata' di Trans7 menjadi program acara yang sering kena teguran Komisi Penyiaran Indonesia (KPI).
Tapi Tukul Arwana sendiri yang menjadi host di acara itu tidak marah tetapi justru senang dan berterimakasih telah diingatkan oleh KPI.
"Seneng sekali, artinya KPI sayang sama kita, cinta sama kita, biar kita dapat sajian yang berkualitas, bermutu, untuk berikan pendidikan ke kita. Setuju saya. Menurut anjuran KPI lawakan ya bisa mendidik, menghibur, dan inspiring," kata Tukul di Studio SCTV - Ruang MFH SCTV Tower Lantai 8, Senayan City, Jakarta, Senin (9/7/2012).
Menurut Tukul setelah diingatkan oleh KPI, 'Bukan Empat Mata' menjadi lebih menjunjung nilai-nilai kesopanan sesuai budaya luhur Indonesia. "Iya, sebelum di-briefing, nggak boleh pakai yang minim-minim, sudah dikonsep lama jangan sampai ada yang vulgar, kalaupun ada yah dibuang," ujarnya.
Baca berita terkini lainnya
- Vokalis Bermasalah, Gitaris Putuskan Vakum Sementara 27 menit lalu
- Langgar Kontrak, Andhika Dicoret dari Vokalis Kangen Band 42 menit lalu
- Tak Jadi Birokrat, Dicky Chandra Balik ke 'Habitatnya' 2 jam lalu
- Penggemar U2? Saksikan Film Dokumenternya di Fox Movies 3 jam lalu
- Jet Li Tampil Memikat di Flying Swords of Dragon Gate