TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kehadiran finalis puteri Indonesia di atas panggung membuat suasana Jakarta Convention Center (JCC) Senayan Jakarta Rabu (29/1/2014) malam meriah. Lenggak lenggok perempuan-perempuan cantik ini menimbukan kehebohan di bangku penonton.
Suasana semakin meriah saat masing-masing finalis diperkenalkan satu per satu. Teriakan dukungan nampak terdengar keras di bangku penonton.
Sayangnya tidak semua peserta mempunyai pendukung dalam event ini sehingga tidak terdengar teriakan atau dukungan.
Menariknya, masing-masing pendukung mengenakan busana dengan warna sama, asesoris seperti topi yang sama. Juga ada pula yang menggunakan bendera.
Setelah menjalani karantina selama lebih dari dua pekan, 38 finalis cantik dari 33 provinsi akan memberikan penampilan terbaik mereka dalam Malam Puncak Grand Final Puteri Indonesia 2014.
Selain gelar utama Puteri Indonesia, gelar lain yang diperebutkan antara lain Puteri Indonesia Pariwisata (Runner Up 1) dan Puteri Indonesia Lingkungan Hidup (Runner up 2).
Di samping itu, ada pula gelar Puteri Indonesia Favorit Kepulauan 2014 yang pemenangnya dipilih berdasarkan polling sms. Bagi Anda yang menginginkan Puteri favorit Anda memenangkan kategori ini, silakah ketik "PPIK (spasi) Nama Provinsi", lalu kirim ke 7288 (tarif Rp 2.000 per sms). (Eko Sutriyanto)
Soal & Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 11 SMA Halaman 116 : Menemukan Arti Kosakata dengan KBBI
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 11 Hal 101: Apa arti kosakata 'Mantra' dengan menggunakan KBBI?