Laporan Wartawan Tribunnews.com, Regina Kunthi Rosary
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kendati telah menjadi musisi terkenal yang juga memiliki banyak penggemar, Isyana Sarasvati mengaku kehidupan sosialnya tak banyak berubah.
Bahkan, hingga kini, teman perempuan yang terhitung akrab dengan Isyana hanya lima orang.
"Teman perempuan aku, dari lahir sampai sekarang, cuma ada lima dan itu nggak berubah sampai sekarang," ujar Isyana.
Hal itu, diakui Isyana, disebabkan oleh kepribadian introvertnya yang masih dimiliki dan tak berubah kendati ia telah menjadi seorang public figure.
"Masih ada sisi introvert dalam diri aku yang dari dulu sampai sekarang nggak berubah. Jadi, kehidupan sehari-hari dan sosial aku nggak berubah. Teman-teman pun masih sama," tuturnya.
Meskipun hanya memiliki lima teman akrab perempuan, Isyana mengatakan pula dirinya memiliki lebih banyak teman laki-laki.
"Teman-temanku sisanya laki-laki semua karena mungkin aku kayak laki-laki jiwanya," ucap pelantun lagu Tap Tap Tap itu.
Namun, bukan berarti Isyana tak ingin membuka diri untuk orang lain yang mau berteman dengannya.
Berdasarkan penuturan Isyana, dirinya sangat terbuka dan fleksibel untuk berbincang dan berdiskusi dengan siapa pun.
"Tapi, buat dekat banget, ya, susah. Perkenalannya harus agak lama. Kalau sekarang, dengan teman-teman baru aku nggak bisa ketemu tiap hari juga. Jadi nggak sedekat aku dengan teman-teman masa kecil," ujarnya.