News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Imam S Arifin Gunakan Botol Bayi untuk Konsumsi Sabu

Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penangkapan pedangdut Imam S Arifin.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tertangkapnya penyanyi dangdut, Imam S Arifin pada kasus dugaan penyalahgunaan narkoba, menambah sederet jumlah artis yang terjerat kasus tersebut.

Pada saat penangkapan yang terjadi pada Sabtu (27/8/2016) sekitar pukul 15.00 WIB, polisi mengamankan sejumlah barang bukti termasuk dot bayi.

"Barang atau jenis narkotika sabu, brutto 0,36 gram," ujar Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Roycke Lingue, saat jumpa pers di Mapolres Jakarta Barat, kawasan S Parman, Jakarta Barat, Minggu (28/8/2016).

"Lalu ada satu buah bong dari botol dot bayi, satu buah cangklong (alat hisap sabu) dan satu buah timbangan digital kecil," sambungnya.

Pedangdut itu ditangkap saat berada di Kamar Nomer 03 Lantai 17 Tower Selatan Apartemen Crysan, Jalan Rajawali Selatan, Gunung Sahari Utara, Jakarta Pusat.

Usai diamankan pihak polisi, pelantun 'Jangan Tinggalkan Aku' itu kini tengah menjalani sejumlah pemeriksaan di Polres Metro Jakarta Barat.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini