News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ayu Azhari Promosikan Budaya Indonesia ke Amsterdam dan New York

Penulis: Nurul Hanna
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ayu Azhari bersama Vicky Shu dan lima anggota Melati Putri Pertiwi di gedung Manggala Wanabhakti, Senayan, Jakarta Selatan, Senin (19/9/2016). Mereka berencana terbang ke Amsterdam dan New York untuk mempromosikan budaya Indonesia.

Laporan Wartawan Tribunnews, Nurul Hanna

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Ayu Azhari bersama 6 perempuan yang menamai komunitas mereka dengan Melati Putri Pertiwi akan terbang ke Amsterdam dan New York untuk mempromosikan budaya Indonesia.

Melati Putri Pertiwi terbentuk atas kesadaran untuk melestarikan budaya Indonesia.

Ayu Azhari pun mengungkapkan rencana terdekat komunitas tersebut.

"Rencana kita mau ke Amsterdam dan New York, untuk mensimulasikan semangat memperkenalkan identitas budaya dan martabat bangsa Indonesia," ujar Ayu Azhari di gedung Manggala Wanabhakti, Senayan, Jakarta Selatan, Senin (19/9/2016).

Melati Putri Pertiwi beranggotakan Ayu Azhari, Vicky Shu, Fany, Vania, Lala, Selfi dan Fatma. Ketujuh wanita ini berupaya menyelaraskan program pemerintah untuk membangun kecintaan terhadap budaya.

"Kami ingin memberikan semangat berbudaya kepada masyarakat agar bangga menjadi orang Indonesia dan Jakarta," ujar Fatma.

Meski belum menggagas aktivitas apapun, Ayu Azhari antusias mengajak anak muda untuk melestarikan budaya lewat lagu.

"Kita kasih semangat agar budaya itu jangan ditaruh di museum, contohnya tadi kita nyanyi lagu Onde-Onde Ciput dengan aransemen yang anak muda banget, tanpa menghilangkan unsur otentik budayanya," ujar Ayu.

Sebelumnya, Ayu dan enam anggota lainnya hanya sering berkumpul dan belum terbentuk komunitas.

Namun sejak Juni 2015 lalu, mereka memilih nama Melati Putri Pertiwi sesuai dengan filosofi melati yang wangi, bersih dan netral.

Dengan semangat mendorong kecintaan terhadap bangsa, rencananya Melati Putri Pertiwi juga akan menggarap sebuah film.
"Rencana kedepannya ada film, masih terus berjalan," imbuh Ayu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini