News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Gelar Resepsi Berkonsep Pesta Kebun, Rinni Wulandari Sewa Pawang Hujan

Penulis: Nurul Hanna
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Rinni Wulandari saat ditemui di kawaaan Pejaten, Jakarta Selatan, Kamis (9/3/2017).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Resepsi pernikahan penyanyi Rinni Wulandari dan kekasihnya, Jevin Julian akan digelar dengan konsep pesta kebun.

Demi mengantisipasi kendala cuaca, Rinni dan Jevin rencananya akan menyewa pawang hujan.

"Nyewa pawang dari gedung atau tempat (resepsinya), sudah nyewa pawangnya, dan berdoa sih," ungkap Rinni Wulandari saat ditemui di kawaaan Pejaten, Jakarta Selatan, Kamis (9/3/2017).

Resepsi pernikahan pasangan yang bertunangan Februari lalu ini, rencananya akan mengusung konsep luar ruangan atau outdoor.

Tema pesta kebun pun dipilih, lantaran Rinni dan Jevin menghindari nuansa glamor di hari bahagia mereka.

Resepsi pernikahan rencananya juga akan digelar di dua kota, yakni Jakarta dan Medan.

Mengingat cuaca sudah memasuki musim hujan, Rinni berharap pawang hujan yang disewanya ampuh.

"Akan ada (resepsi) di Jakarta dan medan, dua-duanya outdoor. Kan lagi musim hujan, semoga saja nggak hujan. Semoga pawangnya ampuh," ujar Rinni lalu tertawa.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini