TRIBUNNEWS.COM - Wali Kota Bandung Mochamad Ridwan Kamil kerap membuat heboh media sosial dengan unggahan-unggahan yang nyleneh.
Beberapa waktu lalu, foto Ridwan Kamil mengenakan jas, memakai dasi kupu-kupu dan memegang bunga mawar putih hand bouquet (bunga tangan) viral di medsos.
Apalagi, dia juga sedikit narsis dengan mengatakan gayanya itu dilakukan saat shooting The Heirs.
Kang Emil juga sempat membuah heboh ketika fotonya saat menemani Presiden Jokowi mengecek persiapan menyambut Konferensi Asia-Afrika di Bandung di postingan di media sosial.
Seorang turis asal Jerman menyebut Ridwan Kamil sebagai presiden, bukan Jokowi.
"Your president is very handsome, cool and looks clever, wearing black tradition hat (kopeah) and eye glases...he look young...how old is he?...Aing teu bisa jawab,,,ngadon seuseurian olangan..," tulis salah satu komentar dalam foto yang diposting di fan page berjudul 'Ridwan Kamil untuk Bandung'.
Dan, baru-baru ini, ulah iseng Kang Emil lagi-lagi membikin heboh,
Di akun instagramnya dia mengunggah foto bersama istri, Atalia Praratya Kamil dan penyanyi Afgan.
Di foto itu Afgan berada di antara RIdwan Kamil dan istrinya.
Terlihat, Afgan melirik Atalia sambil mengacungkan jempol. Dan Kang Emil pun cukup jeli menggunakan foto itu sebagai bahan gurauan.
"Lirikan Afgan ini melanggar peraturan daerah Kota Bandung. @satpolppbdg mohon ditindaklanjuti," tulis Kang Emil.
Dan lagi-lagi, unggahan ini mendapat komentar ratusan netizen.
Tentu saja mereka tidak serius menanggapi gurauan wali kota yang suka iseng ini.
fauziahharis_: Tatapannya sadizzzzzz @ridwankamil
erisaenda_: Mohon bersabar pak Wali ini kenyataan
iamfirmansyah89: @ridwankamil cemburu tingkat dewa ampe manggil satpolpp
echaamachi: Tiati ditikung kang @ridwankamil hahaaa
ichameidy: Kata afgan wajahnya si ibu mengalihkan duniaku~ hahaa
fawaiz24: Pak, bahaya itu pak, waspada, #aksibelaRK
Musahadah/Surya