Dari Akta hingga Anjing
Meski gagal menikah dan memutuskan hubungan asmaranya bersama Didi, Vanessa tidak pernah menyesalinya.
Namun Vanessa mengaku belum bisa lepas dari salah satu cucu Presiden Soekarno tersebut.
Bukannya karena masih cinta, Vanessa belum bisa melepaskan Didi tetapi karena hingga saat ini putra Rachmawati Soekarnoputri itu masih menahan sejumlah dokumen berharga miliknya.
“Ada beberapa barangku yang tertinggal di rumah dia, dan itu nggak boleh diambil. Itu dokumen-dokumen penting aku, kayak paspor, akta lahir, kartu keluarga dan BPKB mobil,” ujar Vanessa.
“Waktu itu kan mau menikah. Jadi dokumen-dokumenku itu semua berada disitu. Sekarang dia kayak menahan dokumenku itu,” ujarnya.
Beberapa upaya sudah dilakukan Vanessa agar dokumen penting itu dikembalikan Didi, termasuk minta tolong ayahnya.
Namun, kepada ayah Vanessa, Didi meminta supaya Vanessa yang mengambilnya sendiri.
Begitu didatangi Vanessa, Didi tidak membukakan pintu.
Perempuan kelahiran Jakarta, 21 Desember 1991, itu tidak tahu alasan Didi menahan dokumennya.
“Sebenarnya bisa aku ikhlasin. Cuma kan jadi ribet lagi urusnya. Itu dokumen asli semua soalnya. Aku nggak bisa berbuat apa-apa tanpa dokumen tersebut. Anjingku juga masih disana, nggak boleh diambil juga, sengaja disusahin,” kata Vanessa.
Ketika dikonfirmasi lewat telepon, Didi mengakui hubungannya bersama Vanessa sudah putus.
Sebelumnya Vanessa dan Didi menggelar lamaran medio 2016.
Mereka juga sudah mengajukan berkas pendaftaran pernikahan di Kantor Urusan Agama (KUA) Mampang, Jakarta Selatan, medio Januari 2017. (kin/wartakota)