Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Produser pementasan teater Langit 7 Bidadari, Harry De Fretes mengungkapkan caranya mempersiapkan pementasan tersebut dalam waktu yang singkat.
Dia menggunakan metode memecah setiap divisi untuk fokus mengerjakan tugas masing-masing.
Tujuannya sudah tentu untuk mengejar waktu pementasan agar semua selesai dan siap tepat waktu.
"Itu istilahnya dipecah-pecah pekerjaannya. Bagian bikin kostum ya bikin kostum, yang bikin koreografi ya bikin koreonya," tutur Harry De Fretes saat dijumpai di Teater Garuda Taman Mini Indonesia Indah, Jumat (1/6/2018).
Baca: Sulitnya Harry De Fretes Memilih Peran 7 Bidadari, Sempat Ada Nama Maudy Koesnaedi dan Maia Estianty
"Supaya bisa menghemat waktu. Waktunya pendek tapi yang dikerjain bisa banyak," tambahnya.
Sebelumnya diketahui persiapan pementasan tersebut sekira kurang dari satu minggu, lantaran sulitnya untuk menyatukan jadwal para pemain.
Pasalnya dalam pementasan tersebut diisi nama-nama artis kenamaan Indonesia seperti Samuel Rizal, Indi Barends, Ariel Tatum, Ersa Mayori, Sarwendah, Ririn Ekawati, Kezia Warouw dan Ashanty.
Tentu bukan hal mudah bagi Harry de Fretes selaku sutradara untuk menyatukan jadwal para pemainnya di tengah kesibukan masing-masing.