TRIBUNNEWS.COM - Dalam satu kesempatan, para member BTS saling bercerita tentang kekosongan dan ketakutan yang mereka rasakan seiring dengan popularitas dan kesuksesan karier.
Pada 11 Juni lalu, BTS merilis video spesial "BTS Team Dinner" untuk acara tahunan BTS FESTA 2018.
Video tersebut menampilkan BTS yang sedang makan malam sambil menjawab beberapa pertanyaan terkait aktivitas mereka selama setahun terakhir.
Suga mengambil pertanyaan yang berbunyi, "2017 menjadi tahun yang penuh prestasi termasuk BBMAs, AMAs, dan lain-lain, apa pengaruhnya bagimu?"
Suga menjawab, "Aku menangis saat mandi setelah kami perform di AMAs. Aku menangis bukan karena merasa 'kita berhasil!' atau apapun, tapi karena aku takut."
"Hal ini di luar perkiraan. Tampil di sana tak pernah terpikirkan sebelumnya olehku.
Saat di kamar mandi, aku berpikir tentang tekanan yang harus aku hadapi mulai sekarang."
RM juga menyampaikan pendapatnya.
Ia berkata, "Sejujurnya, aku merasa kosong setelah perform di AMAs.
Kami mendapat banyak, melampaui target kami.
Namun, daripada berpikir 'apa lagi sekarang setelah semua target tercapai', aku ingin kami berpikir bahwa kami telah memiliki tiket yang orang lain tidak pernah datangi sebelumnya, bahwa kami telah membuka pintu, itu saja."
Lihat videonya berikut:
(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)