TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Meski bukan grup yang lahir di era milenial, aksi KLa Project masih saja memukau.
Seperti saat tampil membawakan lagu-lagu hitsnya dengan tema “An Intimate Night with KLa Project” di Titan Center, Bintaro, 14 Juli 2018 lalu.
Grup musik yang populer pada tahun 90-an masih mampu memberikan kehangatan pada pecinta musk tanah air.
Katon Bagaskara, Romulo Radjadin (atau yang biasa dikenal dengan Lilo), dan Adi Adrian tetap piawai berkolaborasi membawakan nada-nada romantis.
Alhasil, “Yogyakarta”, “Tak Bisa Ke Lain Hati”, dan “Menjemput Impian” yang sempat ngehits di era nya pun seolah membangkitkan nostalgia 1990 an.
“KLa Project membuat suasana menjadi lebih hangat dengan membawa para penonton kembali ke tahun 90-an dengan lagu-lagu terbaik mereka. Kami senang bisa menghadirkan pertunjukkan yang dapat mengakrabkan kembali para penggemar KLa dengan masing-masing personil,” ujar Hanny Setiati Sagita (Anggie), Event Manager Titan Center.
Acara ini didukung MNC Play.
Baca: KLA Project Jadi Bintang Utama Konser Sepenuh Cinta di Yogya
“Bentuk dukungan pada berbagai acara musik secara konsisten kami berikan, agar MNC Play dapat terus mendekatkan diri dengan para pencinta musik. Dengan memiliki kecepatan hingga 1000 Mbps, layanan High Speed Broadband Internet MNC Play dapat mendengarkan musik di berbagai digital platforms tanpa adanya hambatan,” ujar Rady Akbar Rafly, SVP Marketing, Product & Content MNC Play.
Tak hanya itu, MNC Play juga memanfaatkan kesempatan ini untuk memperkenalkan layanan TV Kabel Interaktif MNC Play yang hadir dengan lebih dari 170 saluran.
“Berbagai saluran musik terbaik yang kami miliki dapat membantu para pencinta musik untuk tetap mengetahui perkembangan industri musik lokal maupun mancanegara.” tambah Rady Akbar Rafly.