4. Farhat Abbas Bantah Kliennya Ditahan
Setelah pemeriksaan panjang Rey Utami dan Pablo Benua akhirnya ditetapkan sebagai tersangka.
Keduanya lalu diminta naik mobik tahanan oleh penyidik Dit Reskrimsus Polda Metro Jaya.
Kuasa hukum Rey dan Pablo, Farhat Abbas mengatakan, hal itu dilakukan karena kliennya harus menjalani tes kesehatan.
Ia membantah jika kliennya dibawa untuk menjalani masa penahanan.
"Eggak (ditahan). Mereka bilang mau periksa kesehatan karena capek."
"Mau pakai mobil atau jalan kaki, disiapkan mobil. Mobilnya disiapkan itu (mobil tahanan), kita mau bilang apa?" kata Farhat Abbas dalam sambungan telepon, Kamis (11/7/2019).
Baca: Hingga Kamis Dinihari Rey Utami dan Pablo Benua Belum Keluar Dari Polda, Sah Jadi Tersangka?
Baca: Galih Ginanjar Resmi Jadi Tersangka Video Bau Ikan Asin, Susul Rey Utami dan Pablo Benua
Baca: Alasan Galih Ginanjar Digugat Cerai Fairuz Dibongkar Nikita Mirzani
(Tribunnews.com/Bunga) (Kompas.com/Tri Susanto Setiawan/Dian Reinis Kumampung)