TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Gelaran The Sounds Projects Series Depok akan digelar di area Rooftop ITC Depok pada 2-3 November 2019.
Gelaran ini merupakan gelaran musik yang dihelat oleh para anak-anak muda di sekitar Depok yang memang memulai karir mereka di industri musik di daerah Depok dan sekitarnya.
Ardhito Pramono dan Payung Teduh Buka Gelaran The Sounds Project Series Depok
Event sebelumnya yang digelar di Bekasi dianggap sukses.
The Sounds Projects memiliki perhatian yang lebih kepada hiburan bagi mereka anak-anak muda untuk menghabiskan waktu secara positif dengan menonton konser musik.
The Sounds Projects di Depok kali ini mengusung misi untuk memberikan atmosfir dan juga euphoria kepada masyarakat Depok dan sekitarnya untuk menikmati alunan musik.
Kepada Wartakotalive.com, ketua penyelenggara dari The Sounds Projects, Gerhana Banyubiru mengungkapkan bahwa acara ini merupakan sebuah apresiasi terhadap warga di sekitar Depok.
Karena semua yang berpartisipasi dalam acara ini tidak sedikit mengawali karir musik mereka dari kota Depok.
"Acara ini merupakan acara dari kita untuk kita, saya mengawali kiprah di industri ini dari Depok, dulu saya di Gunadarma awalnya bersama teman-teman membuat sebuah acara musik, Alhamdulillah lama-kelamaan akhirnya bisa berkembang hingga saat ini," ucap Banyu
"Kalau band sebut saja, payung teduh berasal dari UI, yang notabene juga dari Depok. Nah makanya acara ini disebut dari kita untuk kita," tambah Banyu.
Tidak hanya itu, acara ini juga sengaja mengandeng beberapa kampus yang ada di sekitaran Depok untuk membantu perkembangan mereka dalam memanage sebuah acara musik.
"Sengaja kita undang beberapa kampus sebagai menjadi media patner, harapanya mereka bisa belajar dari pengalaman yang didapatkan disini," tambah Banyu.
Penyelenggara tidak hanya menyediakan hiburan musik bagi mereka yang hadir di acara the Sounds Projects.
Para penonton juga disuguhi dengan kegiatan dan fasilitas lainya seperti UV Room, Photo booth, Mural, toilet berjalan, tenant makanan hingga tempat ibadah.
"Di sini yang hadir nantinya juga bisa menikmati photo booth, UV Room, dan mural. Bagi temen-temen yang mau ibadah disini juga disediakan Musala, yang mau menikmati konser sambil menikmati makanan juga kita sediakan disini juga food and beverages" ungkap Banyu.
Acara The Sounds Projects Series Depok sendiri rencananya akan berlangsung selama dua hari. Dimana ada 23 artis ternama ibukota akan mengisi acara ini.
Pada hari Sabtu ini, pengisi acara seperti The Panturas, Sisitipsi, Payung Teduh, Ardhito Pramono, Tipe-X hingga Efek Rumah Kaca, Elephant Kind akan menghibur para penonton yang hadir.
Apresiasi Langkah Ade Armando soal Meme Joker ke Anies, KIP: Itu Bentuk Kritik
Acara sendiri sudah dibuka secara resmi pukul 15.30 hingga 22.00 WIB.
Bagi warga Depok dan sekitarnya yang ingin mencari hiburan musik di malam Minggu kiranya bisa hadir ke Rooftop ITC Depok.