Jenazah Glenn Fredly sudah berada di gereja Sumber Kasih sejak pukul 02.00 WIB dari Rumah Duka Heaven Dharmais.
"Jenazah dari jam 2 sudah di sini. Tadi pagi jam 2 kita bikin ibadah penghiburan untuk keluarga. Keluarganya lengkap," tutur Asachristo.
Glenn Fredly meninggal karena sakit komplikasi meningitis di RS Setia Mitra Fatmawati pada Rabu (8/4/2020) pukul 18.47 WIB.
Pelantun lagu Kasih Putih itu meninggal di usia 44 tahun. Glenn Fredly baru saja dikaruniai seorang putri dari pernikahannya dengan Mutia Ayu sebulan lalu.