News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Glenn Fredly Meninggal Dunia

Sebulan Glenn Fredly Meninggal, Mutia Ayu Panjatkan Doa Minta Kekuatan, Saya Ikhlas

Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mutia Ayu saat pemakaman penyanyi Glenn Fredly suaminya di TPU Tanah Kusir, Jakarta, Kamis (9/4/2020). Glenn dinyatakan mengidap meningitis sebelum mengembuskan napas terakhirnya.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Mutia Ayu, istri dari almarhum musisi Glenn Fredly menuliskan doa khusus tepat 30 hari atau sebulan sejak kepergian suaminya untuk selamanya.

Kepada Yang Maha Kuasa, Mutia Ayu meminta agar diberi kekuatan dalam menerima kenyataan bahwa kini ia terpisah selamanya dengan sang suami tercinta.

"Dear God. Bantu aku untuk mengubah apa yang tidak bisa aku ubah. Bantu aku,untuk menerima apa yang telah hilang dari ku," tulis Mutia Ayu di instagramnya, @mutia_ayuu, Kamis (7/5/2020).

Wanita yang dinikahi Glenn Fredly 19 Agustus 2019 lalu itu juga meminta kepada Sang Pencipta agar mampu terus melihat kedepan karena ia percaya rencana Tuhan adalah rencana terbaik.

"Bantu aku untuk melihat ke depan, pada berkat-berkat yang telah engkau sediakan untukku karna ku percaya. Rancangan Mu bagi ku slalu yang terbaik," kata Mutia Ayu.

Di ujung doanya, Mutia Ayu menuliskan keikhlasannya melepaskan suaminya dan juga ayah dari putri kecil mereka Gewa Atlana Syamayim Latuihamallo.

"Saya ikhlas #30days " tulis Mutia Ayu.

Baca: Sebulan Kepergian Glenn Fredly, Mutia Ayu Masih Sembunyikan Wajah Gewa: Nanti Jika Sudah Waktunya

Baca: Bertanya Pada Aa Gym, Bolehkah Tampil Mewah? Jawaban Sang Ustaz: Jangan Diperbudak Dunia

Pada unggahan doa tersebut, Mutia Ayu juga membagikan foto kenangannya bersama Glenn ketika mereka berada di Sumba di Nusa Tenggara Timur yang serasi menggunakan baju adat khas setempat.

Sudah genap sebulan sejak 8 April 2020 lalu musisi kenamaan Indonesia Glenn Fredly meninggal dunia karena penyakit meninghitis yang diderita pemilik lagu 'Kasih Putih' itu.

Sebelum meninggal Glenn sudah mengalami penurunan kesehatan sejak sebulan terakhir dan di rawat di RS Setia Mitra tiga hari sebelum ia tutup usia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini