Laporan Wartakotalive.com, Muhammad Naufal
TRIBUNNEWS.COM - Dalam percakapan live Instagram dengan Mira Lesmana, Maudy Ayunda mengklaim dirinya kini berstatus single, seperti dikutip, Senin (11/5/2020).
Apakah hubungannya dengan Arsyah Rasyid telah kandas?
"Ini aku harus klarifikasi, hehe. Aku mau klarifikasi baru-baru ini aku single," kata Maudy Ayunda kepada Mira Lesmana.
Maudy Ayunda memang tidak secara spesifik mengatakan alasan mengapa dirinya berpisah dengan sang kekasih.
Baca: Tak Hanya Ambil S2 Bisnis, Maudy Ayunda Tambah 1 Jurusan di Stanford University, Bakal Lulus 2 Gelar
Namun, mahasiswi Stanford University ini menyinggung long distance relationship (LDR) memiliki plus dan minusnya.
Menurut Maudy Ayunda hubungannya dengan sang kekasih seringkali terganjal karena masalah jarak.
"LDR itu aku memang punya pengalaman. Kupikir LDR ada manisnya juga, itu memaksa dua orang untuk selalu ngobrol, terhubung," ungkap Maudy Ayunda.
"Karena kami sudah susah makan bareng, nonton bioskop dan lain-lain, jadi interaksinya ngobrol dan waktunya untuk eksplor komunikasi untuk cari tahu sebenernya kami sefrekuensi nggak sih," imbuhnya.
Baca: Kenal Roy Kiyoshi sebagai Anak Mami yang Manja, Kriss Hatta: Saya Yakin Dia Bukan Pemakai Narkoba
Baginya apabila pasangan saling bertemu pun sama halnya akan menimbulkan perdebatan. Walaupun baginya pertemuan dengan pasangan merupakan hal yang menyenangkan.
"Ketemu itu selalu menyenangkan, jadi luar biasa, tapi kadang pas ketemu justru bikin debat," ungkap Maudy Ayunda.
Maudy Ayunda merupakan mahasiswa S2 Stanford University jurusan Master of Business Administration.
Terhitung wanita berusia 25 tahun ini telah mengeyam pendidikan diluar negeri setelah S1 nya diselesaikan di Kampus Oxford University.