Hal tersebut disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube KH Infotainment, Kamis (18/6/2020).
Kerugian sudah dirasakan sejak awal kasus ini mencuat ke permukaan.
Minola menuturkan, kala itu persoalan nama Bensu sudah diberitakan di berbagai media.
Padahal pihaknya belum mendapatkan informasi terkait putusan dari Mahkamah Agung.
"Kerugian pasti ada, salah satu pasti kerugian immateriil," ungkap Minola.
Baca: Kuasa Hukum Benny Sujono Sebut Jordi Onsu Terkesan Putar Balikkan Fakta: Dewasa Dikitlah
Baca: Jordi Onsu Bantah Lamar Kerja jadi Manajer, Pihak Benny Sujono: Dia Masih Minta Dikirimkan Honor
Minola menjelaskan, kerugian immateriil yang dirasakan Ruben adalah adanya tekanan psikis.
Di mana hal tersebut membuat suami Sarwendah itu enggan bepergian ke luar rumah.
Minola bahkan menyampaikan, Ruben sampai tak berani untuk bertemu dengan rekan media.
Ruben bersikap demikian karena sudah terpojokkan dengan informasi yang disampaikan oleh pihak lain.
"Ada tekanan psikis, Ruben nggak berani ke mana-mana," ungkap Minola.
"Nggak berani ketemu teman-teman media, karena dia merasa terpojokkan," lanjutnya.
(Tribunnews.com/Febia Rosada)