"Ya ga masalah juga sih, kebetulan, daripada ngga kepake di rumah."
"Jujur ini jarang banget aku pake, bisa cuma sebulan sekali, kadang dua kali maksimal, sejarang malah kepakek tiap hari," lanjutnya.
Baca: Wakil Ketua Komisi III DPR Nilai Polisi Berlebihan Bidik Pemilik Super Car
Baca: Ikuti Aturan PSBB Selama Wabah Corona, Verrell Bramasta Siapkan Buka Bersama dengan Panggilan Video
Saat ditanya apa keistimewaan super car tersebut, Verrell mengungkap jika mobil tersebut adalah super car pertamanya.
Meski dibeli sejak sejak 2017, super car itu performanya masih sangat baik dan memiliki laju cukup cepat.
Mobil kedua yang ia bawa tak kalah mewah.
Selain untuk transportasi, mobil jenis minivan bermerek Alphard itu digunakan untuk menyimpan barang-barang Verrell selama di lokasi syuting.
"Biasa kalo syuting aku bawa mobil yang ini (Alphard, red) karena ini jauh lebih luas."
"Aku kan suka bawa barang-barang untuk syuting, barang-barang itu aku taruh di sini," lanjut Verrell.
Sehingga, baju yang dibawa cukup banyak.
Setidaknya ada satu kotak kontainer pakaian dan delapan pasang sepatu yang ia bawa.
Terlebih peran Verrell sebagai anak pengusaha paling kaya di Indonesia, penampilan menjadi salah satu hal utama.
Tak ketinggalan, jaket dan jas juga telah dipersiapkan.
"Style khusus untuk Pangeran sengaja lebih tampil, karena dia kan ceritanya anak pengusaha paling kaya di Indonesia."
"Jadi dari atas sampe bawah harus bener-bener branded dan menonjol dari yang lain," kata putra sulung Venna Melinda itu.