TRIBUNNEWS.COM - Min Hyo Rin hingga Park Min Young, sembilan artis Korea Selatan ini mengaku mereka telah menjalani prosedur operasi plastik.
Padahal, membahas soal operasi plastik bagi sebagian artis Korea adalah hal tabu.
Bahkan, tak jarang mereka berbohong mengatakan tidak pernah menjalani operasi plastik.
Dikutip Tribunnews dari Koreaboo, inilah sembilan artis Korea yang mengaku operasi plastik:
Baca: Jimin BTS Jadi Target Salah Sasaran dalam Kasus Bullying yang Libatkan Jimin eks-AOA
Baca: Jimin Pernah Sebut Member AOA sebagai Hal Berharga, Kini Justru Terjerat Kasus Bullying pada Mina
1. Lee Dae Hae
Untuk mempercantik diri, Lee Da Hae mengaku ia telah menurunkan banyak berat badan dan menjalani prosedur operasi plastik.
Hal ini pernah diungkapkan Lee Da Hae pada April 2013 saat ia menjadi bintang tamu dalam acara Wide Celebrity News - Quick Talk di Mnet.
"Aku pernah obesitas. Aku juga pernah 'merombak' wajahku," kata Lee Da Hae secara terbuka.
2. Kim Hyun Joong
Berbeda dari kebanyakan orang yang operasi plastik karena ingin terlihat tampan, Kim Hyun Joong justru melakukannya gara-gara tak sengaja.
Pada acara Knee-Drop Guru di MBC, Juni 2011, Kim Hyun Joong menceritakan bagaimana ia operasi plastik.
"Aku pernah mematahkan hidungku karena terbentur batu. Jadi aku menjalani operasi untuk memperbaiki tulang dan sedikit 'pekerjaan' di hidungku," tuturnya.
Lebih lanjut, Kim Hyun Joong mengaku ia sangat puas dengan wajahnya.
"Aku sangat puas dengan penampilanku," tandasnya.
Baca: Nama Choa eks-AOA Terseret dalam Kasus Bullying Jimin, Diduga juga Jadi Korban selain Mina
Baca: Bongkar Kelakukan Jimin selama di Asrama AOA, Mina: Aku akan Membalasmu
3. Min Hyo Rin
Istri Taeyang BIGBANG ini mengaku telah menjalani operasi plastik di bagian mata.
Hal ini ia ungkapkan saat menjadi bintang tamu dalam acara One Night TV Entertainment pada Juli 2012.
Ketika itu, Cha Tae Hyun mengatakan banyak orang mengira Min Hyo Rin melakukan operasi pada hidungnya.
"Aku bersumpah, tidak melakukan operasi plastik pada hidungku. Ini adalah hal yang aku dapat dari orang tuaku. Aku punya foto X-Ray untuk membuktikannya," terang Min Hyo Rin.
"Aku tidak mengoperasi hidungku. Aku mengoperasi kelopak mataku, tapi hidungku semuanya alami," lanjut dia.
4. Hong Soo Ah
Kepada publik, Hong Soo Ah mengaku ia telah menjalani beberapa prosedur operasi plastik.
Satu diantaranya adalah untuk mempercantik kelopak matanya.
Lebih lanjut, Hong Soo Ah mengatakan kariernya sebagai artis sangat terbantu setelah melakukan operasi plastik.
Pasalnya, ia bisa memainkan berbagai peran di sejumlah drama atau film.
5. Lee Si Young
Artis satu ini mengaku telah menjalani operasi plsatik sejak sebelum debut.
Pada Juli 2013 saat menjadi bintang tamu dalam Golden Fishery-Radio Star, Lee Si Young mengatakan ia melakukan operasi saat berusia 23 tahun.
"Sudah 10 tahun sejak operasi, jadi aku sangat nyaman dengan wajah ini. Setelah (melakukan) operasi pada usia 23, aku tidak pernah melakukannya lagi," terang Lee Si Young.
6. Park Han Byul
Terungkapnya Park Han Byul melakukan operasi plastik terjadi secara tak sengaja saat ia menjadi bintang tamu acara Law of the Jungle pada Juni 2015.
Saat itu, Park Han Byul bersama Kangnam sedang membersihkan ikan sambil berbincang.
Ketika Park Han Byul mengulang aktingnya saat membintangi film horor, Kangnam memberikan tanggapan.
"Sepertinya matamu terlihat sayu. Apakah kamu operasi plastik?" tanya Kangnam.
Tanpa ragu-ragu, Park Han Byul pun mengakuinya.
"Benar. Aku melakukan operasi plastik di bagian mata," katanya.
7. Kim Nam Joo
Kim Nam Joo mengatakan operasi plastik untuk mempercantik diri bukanlah hal yang buruk.
Sebagai artis, Kim Nam Joo merasa perlu untuk terlihat cantik dan menarik di depan banyak orang.
Tak hanya itu, menurutnya kecantikan adalah sumber dari rasa percaya diri.
"Aku tidak pernah berpikir operasi plastik adalah hal yang jelek dan harus ditutup-tutupi."
"Aku tidak berbohong dan tidak ingin melakukannya, lebih baik mengakui daripada terbongkar," tutur dia.
8. Uee
Sebelum debut, Uee pernah melakukan operasi plastik di bagian mata.
Ia melakukan operasi plastik tersebut karena merasa kedua matanya tak seimbang dan ingin memperbaikinya.
Tak hanya itu, Uee juga mempercantik bagian kelopak matanya.
Saat rumor mengenai operasi plastik untuk kelopak matanya, Uee pun mengakuinya.
9. Park Min Young
Sebelum debut menjadi artis, Park Min Young melakukan operasi plastik di bagian mata dan hidung.
Ia menjalani operasi plastik di bagian mata saat SMA agar terlihat lebih cantik.
"Aku menjalani operasi kelopak mata saat SMA. Ibuku mengizinkanku agar aku terlihat lebih cantik," kisahnya.
Untuk bagian hidung, Park Min Young melakukan operasi karena hidungnya bengkok.
"Aku juga melakukan operasi untuk hidungku, tapi itu karena (hidungku) bengkok saat SMP," katanya.
(Tribunnews.com/Pravitri Retno W)