TRIBUNNEWS.COM - Sejak putus dari Reino Barack, hingga kini Luna Maya belum juga melepas status jomblo.
Masih betah sendiri hingga usia 36 tahun membuat asmara Luna Maya kerap menjadi bahan pergunjingan.
Dikutip dari vlog Bebi Talk pada Senin (24/8/2020), Dena Rachman mempertanyakan tekanan terhadap Luna Maya karena belum juga menikah.
"Belum menikah di usia cukup dewasa ini, lo ngerasa gak sih ada tekanan dari masyarakat atau lingkungan sekitar?" kata Dena Rachman.
Menjawab itu, Luna Maya mengatakan tekanan datang bukan dari keluarga dan teman dekat. Tapi orang yang sama sekali tidak dikenalnya.
Baca: Luna Maya Akui Banyak Pekerjaan yang Dibatalkan dan Tertunda Karena Pandemi Virus Corona
"Biasanya dari masyarakat. Mungkin bukan sekitar gue tetapi orang yang enggak kenal kali ya," ujar Luna Maya.
"Kalau nyokap gue ya biasanya lebih cuek dan santai," tegas Luna Maya.
Saat mendapatkan tekanan pihak luar karena belum menikah, Luna sempat berpikir jika perilaku tersebut tidak sopan.
"Kok pada ikut campur ya? Emang lo pikir gue juga mau seperti ini? Kan gue juga enggak mau, tetapi gimana lagi?," imbuh Luna Maya.
Luna mengaku pertama kali ia bingung untuk memberikan reaksi yang tepat atas tekanan yang datang.
"Duh ini gimana ya jelasinnya, emang dia pikir kawin segampang itu. Akhirnya gue memilih cuek aja," aku Luna Maya.
Baca: Lagi-lagi Dikaitkan dengan Ariel Noah, Luna Maya Tanggapi dengan Canda dan Tawa
Tak cuma itu, Luna Maya bahkan mencoba mengubah pola pikirnya atas tekanan yang didapatkannya.
"Gue coba berpikir kalau itu bentuk kasih sayang dan bentuk perhatian mereka. Karena kalau gue selalu berpikir 'apaan sih?' jadi gue malah ikutan berpikir negatif."
Luna Maya menyatakan, bahwa hal semacam itu biasanya dilakukan sebagian orang di lingkungan sekitarnya karena menganggapnya sebagai hal yang biasa.