Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ria Ricis tiba-tiba hadir dalam jumpa pers perayaan ulang tahun sekaligus perilisan single terbaru Harris Vriza.
Rupanya YouTubers ternama Indonesia itu memberikan kejutan kepada Harris di hari ulang tahunnya.
"Haii selamat ulang tahun," kata Ria Ricis sembari membawa bunga kepada Harris Vriza di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (25/11/2020).
Harris pun terlihat kaget melihat kehadiran Ricis, perempuan yang saat ini sedang dijodoh-jodohkan dengannya.
"Loh sama siapa?," tanya Harris.
"Sama tim (YouTube) aku, rame (media) yaa," jawab Ricis.
Baca juga: Harris Vriza Rilis Single Baru yang Bernuansa Galau
Baca juga: Disinggung soal Kelanjutan Hubungan dengan Ria Ricis, Harris Vriza: Kita Menjalani Aja, Ikuti Arus
Hadir tepat sebelum penanyangan perdana single terbaru Harris Vriza, Ricis pun mengaku sudah mendengar lagu tersebut sebelumnya.
Adik dari Oke Setiana Dewi itu memuji suara dari Harris Vriza. Menurut Ricis, Harris memiliki suara yang bagus dan lagunya pun enak.
"Udah denger kemarin dia kasih denger lagunya, nanya juga bagus gak kata aku bagus. Dia suara aslinya bagus juga," puji Ricis.
"Saya tuh insecurre sama suara sendiri," timpal Harris.
"Biasa dia merendah untuk meroket," kata Ricis meledek.
Harris Vriza dan Ria Ricis memang dikabarkan sedang dekat saat ini, namun keduanya mengaku hanya sebagai teman saja tidak lebih.