News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Perceraian Aura Kasih

Sidang Cerai Aura Kasih Dijadwalkan April, Alamat Eryck Amaral Tak Jelas, Akan Dipanggil Via Radio

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Eryck Amaral dan Aura Kasih. Sidang Cerai Aura Kasih Dijawalkan April, Alamat Eryck Amaral Tak Jelas, Akan Dipanggil Via Radio

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sidang perceraian Aura Kasih dengan suaminya, Eryck Amaral dijadwalkan digelar pada April 2021 mendatang.

Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan membeberkan jadwal sidang perdana keduanya ada 24 April 2021.

Lantaran alamat Eryck hingga saat ini tak diketahui dimana, pihak PA berencana untuk memanggilnya lewat siaran radio.

"Untuk yang namanya yang resmi Shahiyanny Febria Wiraatmadja (Aura Kasih) sebagai penggugat lawan Eryck Amaral untuk sidang perdananya diagendakan tanggal 24 April 2021," ujar Taslimah ditemui di PA Jakarta Selatan, Rabu (10/3/2021).

Baca juga: 2 Tahun Menikah, Ini Alasan Aura Kasih Gugat Cerai Eryck Amaral, Akui Tak Bisa LDR

Baca juga: Disindir Aura Kasih soal Anak, Eryck Amaral Tulis Pesan: Apapun yang Terjadi, Kamu Masih Putriku

"Karena tergugatnya tidak diketahui keberadaannya di Indonesia. Sehingga tergugat dipanggil melalui media massa dalam hal ini melalui radio," tutur Taslimah.

Taslimah mengatakan bahwa hingga saat ini alamat Eryck tak diketahui ada dimana.

Tampar Keras Sang Suami dengan Pamer Momen Lawasnya, Unggahan Aura Kasih Seketika Mendapat Respon Tak Terduga dari Eryck Amaral, Begini Katanya! (Instagram @aurakasih)

Suami dari Aura Kasih itu diketahui masih berada di luar negeri.

"Kan tergugatnya tidak diketahui alamatnya di Indonesia, mau kirim ke mana?," ujar Taslimah.

"Maka dari itu dipanggil untuk mengikuti persidangan melalui media radio," jelasnya.

Wajib Hadir

Untuk Eryck Amaral, jika ia mendengar panggilan sidang yang disiarkan melalui radio, dirinya harus memenuhi panggilan tersebut.

"Untuk sidang perdana tanggal 24 April 2021 itu kan diperintahkan untuk penggugat prinsipal didampingi kuasa hukumnya hadir," ujar Taslimah di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (10/3/2021).

"Dan tergugat juga karena dipanggil melalui media harus hadir. Kalau dia tahu, kalau dia dengar, dia harus hadir," tegas Taslimah.

Kisah asmara Aura Kasih dan Suaminya Eryck Amaral (Instagram/aurakasih)

Taslimah tak ingin mengira-mengira kemungkinan hadir atau tidak hadir. Dirinya masih berharap keduanya bisa memenuhi panggilan pengadilan

"Kita lihat dulu nanti karena ini masih proses. Jangan kita prediksi hari ini," ucap humas Pengadilan Agama.

Dilansir Tribunnews.com sebelumnya, pada 17 Desember 2020 Aura Kasih diketahui sudah mendaftarkan permohonan perceraiannya di PA Jakarta Selatan.

Aura Kasih mengajukan permohonan cerai karena sudah sejak Maret 2020 tak bertemu Eryck dan tak tahu dimana suaminya itu berada.

Eryck yang disebut tak ada kabar sama sekali sejak bulan Maret 2020 diakui Aura Kasih menjadi alasan dirinya mengajukan gugatan cerai.

Aura Kasih membantah jika dirinya sudah merasa tidak cocok, alasan perceraian karena murni sudah tak lagi mendapat perhatian dari suaminya itu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini