Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - 'Nomadland' membawa pulang kemenangan bersejarah pada Minggu malam waktu Amerika Serikat (AS), dalam ajang penghargaan bergengsi Academy Awards ke-93.
Film yang memenangkan Piala Oscar kategori Film Terbaik ini merupakan film kedua yang disutradarai oleh seorang perempuan dan berhasil meraih penghargaan ini.
Sebelumnya, Sutradara Kathryn Bigelow melalui film 'The Hurt Locker', telah menjadi perempuan pertama yang memenangkan Oscar untuk kategori Sutradara Terbaik.
Hadiah untuk 'Nomadland' di Academy Awards itu pun dipersembahkan kepada Produser sekaligus Sutradara ChloƩ Zhao, Produser sekaligus aktris Frances McDormand, dan Produser Peter Spears, Mollye Asher, serta Dan Janvey.
Baca juga: Film Nomadland Menghantar Chloe Zhao Raih Predikat Sutradara Terbaik Asia Pertama di Piala Oscar
Dikutip dari laman Indiewire, Senin (26/4/2021), 'Nomadland' menandai upaya penyutradaraan fitur ketiga Zhao setelah sebelumnya ia membesut film 'Songs My Brother Taught Me' dan 'The Rider'.
Menariknya, Zhao bahkan turut menyabet penghargaan sebagai Sutradara Terbaik pada ajang bergengsi ini.
Untuk kategori Film Terbaik, 'Nomadland' berhasil mengalahkan 'The Father', 'Judas and the Black Messiah', 'Mank', 'Minari', 'Promising Young Woman', 'Sound of Metal' dan 'The Trial of the Chicago 7'.
Dalam sejarah Oscar, film lainnya yang mampu memenangkan kategori Film Terbaik serta Sutradara Terbaik hanya 'All Quiet on Western Front' dan 'You Can't Take It With You'.
Ini juga merupakan kali pertama Film Terbaik tidak ditampilkan di akhir acara, sejak digelarnya Academy Awards pada 1972 silam.
Pada ajang tersebut, pertunjukan diakhiri dengan pemberian penghormatan kepada Charlie Chaplin, ikon bisu yang memenangkan Penghargaan Kehormatan setelah diasingkan dari AS selama 20 tahun.
Penghormatan tersebut mencakup montase berdurasi 11 menit yang diambil dari momen film terhebat Chaplin yang diedit bersama oleh Peter Bogdanovich.
Sebelum 'Nomadland', hanya ada lebih dari 15 nominasi Film Terbaik yang disutradarai oleh perempuan.
Deretan film itu meliputi 'Children of a Lesser God' karya Randa Haines, 'Awakenings' karya Penny Marshall, 'The Princeof Tides' karya Barbra Streisand, 'The Piano' karya Jane Campion, 'Lost in Translation' karya Sofia Coppola.