"Bukti-bukti nanti dalam penyidikan aja nanti," ucap Kiki The Potters di Polres Metro Jakarta Selatan, Senin (23/8/2021).
"Saya kan nanti akan diperiksa di dalem," ujarnya.
Terkait laporan yang dilakukan oleh Nikita Mirzani, Kiki mengaku tak ada masalah sama sekali.
Ia juga tak merasa bersekongkol dengan siapapun untuk menyerang Nikita Mirzani secara keroyokan.
"Ya itu kan hak warga negara tapi kan semua pembuktian," beber Kiki The Potters.
"Siapa yang keroyokan, emang digebukin. Enggak kan," lanjutnya.
Kiki The Potters dilaporkan atas dugaan tindak ilegal akses oleh Nikita Mirzani karena diduga meretas handphone dan mengunggah percakapannya di chatting ke sosial media.
Vokalis band The Potters itu menegaskan dirinya taat pada hukum seperti yang diinginkan Nikita Mirzani.