Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi Marcello Tahitoe alias Ello sangat senang bisa bergabung menjadi keluarga dan vokalis Dewa 19.
Ello menganggap Dewa 19 adalah band idolanya sejak lama. Bahkan, ia tak meyangka mengisi posisi vokalis di band yang sudah berusia 30 tahun.
"Pertama kaget sejujurnya ya. Gua gak pernah nyangka pas dapat kesempatan ini," kata Ello ketika ditemui dalam peluncuran single terbaru Dewa 19 feat Ello bertajuk Juliete, di The Garrison Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (30/3/2022).
Baca juga: Gaet Ello sebagai Vokalis Dewa 19, Ahmad Dhani: Saya Seperti Menemukan Janda Muda
Baca juga: Dapuk Ello dan Virzha Jadi Vokalis Dewa 19, Ahmad Dhani: Kami Siap Tur 30 Kota
Saat ditawarkan Dhani, lelaki berusia 39 tahun tersebut mengaku tidak pikir panjang menerima tawaran bergabung ke Dewa 19.
"Tawaran ini dalam hidup saya, kesempatan yang gak boleh kita lewati gabung bersama Dewa 19," ucapnya.
Ello pun bersyukur dan merasa terhormat saat bergabung Dewa 19 ia langsung membawakan lagu Ahmad Dhani.
"Setelah bergabung langsung menyanyikan lagu mas Dhani yang dibawakan bersama Dewa 19. Saya sangat bersyukur dan merasa terhormat," sambungnya.
Suami Cindy Maria tersebut tidak sulit membangun cemistry bersama dengan personil Dewa 19 lainnya, seperti Dhani, Andra, Yuke, mas Agung, dan Virzha karena sudah kenal lama.
"Tapi konteksnya sekarang ya beda. Tapi, saya lakukan ini penuh dengan semangat karena saya belajar banyak dari mereka," jelasnya.
Ello menegaskan, ia sangat hormat dengan sosok Ahmad Dhani, yang dedukasinya dalam bermusik dan Dewa 19 sangat lah besar dan tinggi.
"Saya anggap Dewa 19 dan mas Dhani legend. Karena determinasinya luar biasa. Gabung dalam band ini, menantang saya untuk jadi musisi hang lebih baik lagi," ujar Ello.