"Kalau dia tidak minta maaf kita somasi, kita akan laporkan pidana," tandas Farhat Abbas.
Doddy yang dihubungi via panggilan video pun setuju dengan keputusan tersebut.
Ia merasa, momen wawancara Faisal dalam beberapa kesempatan bisa dipolisikan.
"Saya setuju bang, bisa dilaporkan," ujar Doddy.
Doddy Sudrajat Tegaskan Faisal Tak Ada Andil dalam Asuransi Vanessa Angel
Lewat panggilan video, Doddy mengatakan asuransi senilai Rp 530 juta sudah cair beberapa waktu lalu.
Ia menyerahkan seluruh uang tersebut pada seorang kerabat, Prof. Bambang.
Ayah Vanessa Angel menuturkan, tidak memakai sepeserpun uang asuransi dari putrinya ini.
"Uang asuransi yang Ro 530 juta sekian itu sudah cair beberpa bulan yang lalu," jelas Doddy.
"Sudah cair dan sama saya, dan saya serahkan ke Prof Bambang semuanya."
Baca juga: Faisal Murka Tanyakan Asuransi Vanessa Angel ke Doddy Sudrajat : Gak Terima Hak Anak Yatim Dimakan
Baca juga: Haji Faisal Blak-blakan Tolak Bersilaturahmi dengan Doddy Sudrajat: Tak Ada Kepentingan sama Dia
"Dan saya tidak pakai seperakpun itu uang."
"Jadi sekarang sama Profesor Bambang berupa tabungan dibank," imbuhnya.
Lanjut, Doddy menceritakan awal mula sang putri membuat asuransi.
Ia mengungkapkan, Vanessa Angel membuat asuransi setelah terjerat kasus UU ITE pada 2019.