News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Hollywood

Amber Heard Dapat Tawaran Rp 133 Miliar untuk Bintangi Film Dewasa, Singgung Utang pada Johnny Depp

Penulis: Katarina Retri Yudita
Editor: Salma Fenty
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Amber Heard mendapat tawaran Rp 133 miliar untuk membintangi film dewasa.

TRIBUNNEWS.COM - Amber Heard mendapat tawaran dari Zen Models, agensi model dewasa untuk membintangi film dewasa.

Amber Heard ditawari hingga USD$9 juta atau sekitar Rp 133 miliar.

Bahkan, pihak Zen Models bersedia untuk menanggung kewajiban Amber kepada Johnny Depp serta donasi ke Rumah Sakit Anak Los Angeles jika Amber tertarik.

Di samping itu, kontrak sebesar USD$8 juta dapat menutupi utang Amber Heard kepada Johny Depp.

Sementara itu, tambahan donasi USD$1 juta ke Rumah Sakit Anak Los Angeles.

Pengacara Amber Heard, yakni Elaine Bredehoft diduga menerima surat dari Presiden Manajemen Zen Models, Veronica Madarian.

Surat tersebut diduga berisi tentang tawaran untuk menutupi utang Amber Heard kepada Johnny Depp.

Baca juga: VIRAL Lowongan Kerja Anti Amber Heard, Tawarkan Gaji Rp 118 Ribu per Jam

Baca juga: Kalah dari Johnny Depp Atas Kasus Pencemaran Nama baik, Amber Heard Tunjuk Pengacara Baru, Banding!

Isi kontrak

Kontrak yang ditujukan kepada pihak Amber Heard berisi sebagai berikut:

"Zen Models adalah agensi model dewasa dan perusahaan produksi.

Kami telah bekerja sama dengan beberapa perusahaan produksi film dewasa untuk menawarkan Nyonya Heard kontrak untuk membintangi film dewasa," tulis isi kontrak, dikutip dari pop topic.

Pihak Zen Models mencoba untuk memberikan solusi dari masalah yang dialami Amber.

"Kami telah memutuskan untuk menawarkan Amber Heard solusi yang mungkin untuk beberapa masalahnya," tegas presiden perusahaan sebelum membacakan proposal itu dengan keras.

Tawaran ini bertujuan untuk membantu Amber melunasi utangnya.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini