News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Raline Shah Senang Jadi Narator Film Dokumenter Eating Our Way To Extincion Versi Indonesia

Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Raline Shah saat saat penayangan perdana film Dokumenter Kisah Manusia Merangkai Punah di Ashta SBCD, Jakarta Selatan, Selasa (6/9/2022).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Artis Raline Shah menjadi narator dalam film dokumenter Kisah Manusia Merangkai Punah.

Film dokumenter tersebut merupakan adaptasi versi Indonesia dari film orisinil berjudul Eating Our Way To Extinction yang sempat diisi oleh Kate Winselt sebagai naratornya.

Baca juga: Pernah Berencana Nikah Usia 28 Tahun, Raline Shah Singgung Alasan Kini Betah Sendiri, karena Trauma?

Menekankan isu-isu lingkungan terkait dengan pola makan manusia hingga dampak buruk bumi, Raline Shah berharap suaranya dapat diterima seluruh masyarakat Indonesia.

“Senang sekali sudah disuarakan ke bahasa Indonesia. Mudah-mudahan orang bisa banyak mengerti, karena bahasa Indonesia menyatukan kita,” kata Raline Shah saat ditemui usai pemutaran film dokumenter Kisah Manusia Merangkai Punah di Ashta kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Selasan (6/9/2022).

"Sebagai manusia, kita mengemban tanggung jawab besar bagi planet yang kita hidupi setiap harinya," imbuhnya.

Raline Shah lantas menceritakan awal dirinya ditawari untuk menjadi narator dalam film berdurasi 82 menit tersebut.

Baca juga: Akui Sempat Tomboy, Raline Shah Pernah Menjadi Pemain Sepak Bola

Awalnya sang sahabat yang juga sebagai direktur fotografer sekaligus sutradara film tersebut, Ludovic Brockway yang mengajaknya untuk bisa mengisi suara dalam film dokumenter versi Indonesia tersebut.

“Keterlibatan saya di sini karena ada teman saya, dia director of photographer untuk film ini dan kebetulan kami suka go hiking bareng. Terakhir itu kami ke (gunung) Kilimanjaro untuk documantary ini," ungkap Raline.

Ketika keduanya banyak menghabiskan waktu bersama, tercetuslah ide untuk mengkomersilkan film tersebut yang juga dibuat dalam versi Indonesia.

Sehingga dipilihlah Raline sebagai narator.

Raline Shah saat saat penayangan perdana film Dokumenter Kisah Manusia Merangkai Punah di Ashta SBCD, Jakarta Selatan, Selasa (6/9/2022). (TRIBUNNEWS.COM/Fauzi Nur Alamsyah)

“Seperti saya bilang, ini tantangan berat juga buat saya karena bahasa Inggris ke Indonesia lumayan sulit. Kita harus menjelaskan baik dan benar,” tutur Raline Shah.

Tanpa pikir panjang, Raline Shah langsung menerima tawaran tersebut.

“Senang juga melihat hasilnya. Secara audiovisual bisa kita nikmati,” ucap Raline Shah.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini