Penyanyi jebolan ajang Indonesian Idol 2020 itu memahami warganet yang memberikan komentar kurang baik untuknya.
Ia meyakini bahwa dirinya yang memegang kontrol di samping banyak komentar yang diterimanya.
"It's okay, sebenernya apapun yang orang katakan, kontrol ada di diri kita sendiri," ucapnya.
Keisya pun secara tersirat tidak ingin terlalu merespons warganet.
Ia lebih memilih fokus untuk memperbaiki diri agar menjadi lebih baik kedepannya.
"Gimana kita meresponsnya, kita nggak punya banyak tangan untuk menutup mulut orang-orang."
"Tapi kita punya dua tangan yang cukup untuk menutup telinga, fokus memperbaiki," ungkapnya.
Bahkan, Keisya mengaku bahwa komentar buruk dari masyarakat tak mempengaruhi dirinya.
Hal ini lantaran Keisya sudah menyayangi dan percaya dengan diri sendiri.
"Ketika kamu udah sayang sama diri sendiri, sudah percaya sama diri sendiri, no matter what apapun yang orang katakan, nggak akan ngaruh," tutup Keisya Levronka.
(Tribunnews.com/Katarina Retri)
Berita lainnya terkait Keisya Levronka